Rabu 02 Nov 2022 19:35 WIB

Bawaslu akan Awasi Ketat Menteri Nyapres 

MK memutuskan menteri tidak perlu lagi mundur diri saat maju capres ataupun cawapres.

Rep: Febryan. A/ Red: Agus Yulianto
Lolly Suhenty Koordinator Divisi Humas dan Hubunga  Antar Lembaga Bawaslu Jabar
Foto: Foto: Arie Lukihardianti/Republika
Lolly Suhenty Koordinator Divisi Humas dan Hubunga Antar Lembaga Bawaslu Jabar

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) RI menyatakan, akan mengawasi secara ketat menteri yang maju sebagai calon presiden (Capres) maupun calon wakil presiden (Cawapres) saat Pilpres 2024. Pernyataan ini merupakan respons atas keputusan Mahkamah Konstitusi (MK) yang memperbolehkan menteri nyapres tanpa harus mundur dari jabatannya. 

Komisioner Bawaslu RI Lolly Suhenty mengatakan, pihaknya terlebih dulu akan memetakan potensi kerawanan. Baik sebelum atau setelah ada penetapan capres dan cawapres yang berkedudukan sebagai menteri. 

Setelah terpetakan, pihaknya akan melakukan sosialisasi dan mengimbau para menteri agar tidak melakukan penyalahgunaan kewenangan dan fasilitas negara. 

"Selanjutnya, dalam setiap tahapan yang melibatkan para peserta tersebut, Bawaslu akan melakukan pengawasan melekat terhadap potensi penyalahgunaan kewenangan maupun dalam bentuk penyalahgunaan fasilitas negara," kata Betty kepada wartawan, Rabu (2/11). 

Betty menegaskan, jika dalam proses pengawasan ditemukan pelanggaran, maka Bawaslu akan menindaklanjutinya sesuai mekanisme penanganan pelanggaran administratif pemilu. Hal sama akan dilakukan pula terhadap laporan dugaan pelanggaran yang disampaikan publik, sepanjang memenuhi alat bukti. 

Sementara itu, Perkumpulan untuk Pemilu dan Demokrasi (Perludem) meminta, Bawaslu betul-betul mengawasi kegiatan kampanye para menteri yang jadi capres ini. "Jangan sampai ada kampanye di luar jadwal pemilu oleh menteri," kata Ketua Perludem Khoirunnisa Nur Agustyati kepada Republika, Rabu (2/11). 

Ninis, sapaan akrab Khoirunnisa, juga meninta Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI membuat aturan khusus terkait menteri yang jadi kontestan Pilpres 2024 ini. KPU setidaknya mengatur larangan bagi menteri menggunakan fasilitas negara saat kampanye. 

Ketentuan itu bisa dimasukkan di dalam Peraturan KPU (PKPU) tentang Kampanye. "KPU perlu membuat aturan yang tegas terkait potensi pemanfaatan fasilitas negara (oleh menteri). Jangan sampai digunakan untuk kampanye," kata Ninis. 

Sebelumnya, MK memutuskan bahwa menteri tidak perlu lagi mengundurkan diri saat maju sebagai capres ataupun cawapres. Menteri yang hendak ikut kontestasi Pilpres hanya perlu mendapatkan persetujuan dan izin cuti dari presiden. 

Putusan yang dibacakan pada Senin (31/10) itu merupakan jawaban atas permohonan Partai Garuda yang menguji konstitusionalitas Pasal 170 ayat 1 UU Pemilu. Pasal itu mengharuskan menteri mundur dari jabatannya ketika menjadi capres atau cawapres. Adapun Partai Garuda meminta MK memutuskan bahwa ketentuan tersebut inkonstitusional. 

Hakim konstitusi Arief Hidayat mengatakan, gugatan Partai Garuda ini dikabulkan sebagian karena menteri juga memiliki hak konstitusional sebagai warga negara untuk dipilih dan memilih.

"Terlepas pejabat negara menduduki jabatan dikarenakan sifat jabatannya atas dasar pemilihan ataupun atas dasar pengangkatan, seharusnya hak konstitusionalnya dalam mendapatkan kesempatan untuk dipilih maupun memilih tidak boleh dikurangi," ujar Arif membacakan pertimbangan hukum hakim konstitusi.

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْٓا اِذَا قُمْتُمْ اِلَى الصَّلٰوةِ فَاغْسِلُوْا وُجُوْهَكُمْ وَاَيْدِيَكُمْ اِلَى الْمَرَافِقِ وَامْسَحُوْا بِرُءُوْسِكُمْ وَاَرْجُلَكُمْ اِلَى الْكَعْبَيْنِۗ وَاِنْ كُنْتُمْ جُنُبًا فَاطَّهَّرُوْاۗ وَاِنْ كُنْتُمْ مَّرْضٰٓى اَوْ عَلٰى سَفَرٍ اَوْ جَاۤءَ اَحَدٌ مِّنْكُمْ مِّنَ الْغَاۤىِٕطِ اَوْ لٰمَسْتُمُ النِّسَاۤءَ فَلَمْ تَجِدُوْا مَاۤءً فَتَيَمَّمُوْا صَعِيْدًا طَيِّبًا فَامْسَحُوْا بِوُجُوْهِكُمْ وَاَيْدِيْكُمْ مِّنْهُ ۗمَا يُرِيْدُ اللّٰهُ لِيَجْعَلَ عَلَيْكُمْ مِّنْ حَرَجٍ وَّلٰكِنْ يُّرِيْدُ لِيُطَهِّرَكُمْ وَلِيُتِمَّ نِعْمَتَهٗ عَلَيْكُمْ لَعَلَّكُمْ تَشْكُرُوْنَ
Wahai orang-orang yang beriman! Apabila kamu hendak melaksanakan salat, maka basuhlah wajahmu dan tanganmu sampai ke siku, dan sapulah kepalamu dan (basuh) kedua kakimu sampai ke kedua mata kaki. Jika kamu junub, maka mandilah. Dan jika kamu sakit atau dalam perjalanan atau kembali dari tempat buang air (kakus) atau menyentuh perempuan, maka jika kamu tidak memperoleh air, maka bertayamumlah dengan debu yang baik (suci); usaplah wajahmu dan tanganmu dengan (debu) itu. Allah tidak ingin menyulitkan kamu, tetapi Dia hendak membersihkan kamu dan menyempurnakan nikmat-Nya bagimu, agar kamu bersyukur.

(QS. Al-Ma'idah ayat 6)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement