Kamis 03 Nov 2022 10:40 WIB

Buat yang Hobi Touring, Suzuki Tawarkan Motor Seharga Rp 60 Jutaan

Sensasi toruing saat ini marak dan menjadi idaman anak motor

Suzuki V-Strom SX 250 yang resmi diperkenalkan ke publik di IMOS 2022
Foto: istimewa
Suzuki V-Strom SX 250 yang resmi diperkenalkan ke publik di IMOS 2022

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Pameran otomotif Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2022 selain memamerkan produk baru juga menjadi kesempatan untuk menampilkan teknologi terkini sepeda motor. Salah satunya yang banyak ditawarkan kepada konsumen dan telah menjadi kegemaran konsumen adalah sepeda motor bergaya touring.

Meski pangsa pasarnya tidak sebesar sepeda motor matik perkotaan, namun sepeda motor touring tetap menjadi pilihan menarik konsumen. Tampilannya yang bergaya maskulin dan dijejali beragam asesoris pendukung, membuat sepeda motor jenis ini tampak lebih gagah saat melaju di jalan raya.

Baca Juga

Hal itu tampak dari Suzuki V-Strom SX 250. Meski baru akan diluncurkan tahun 2023 mendatang, namun konsumen sudah dapat melihat langsung tampilan kendaraan roda dua yang di klain mengusung DNA touring ini di IMOS JCC. "Sensasi touring adventure yang saat ini sedang marak dan jadi idaman di kalangan anak motor," kata Teuku Agha, 2W Sales & Marketing Department Head PT SIS Rabu (11/3/2022).

Suzuki V-Strom SX 250 ditenagai mesin 249 cc, berpendingin oli satu silinder yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 26,5 PS pada putaran mesin 9.300 RPM yang disalurkan melalui transmisi 6 kecepatan. Torsi yang dihasilkan sebesar 22,2 Nm pada putaran 7300 RPM. Tak hanya itu, sepeda motor yang didatangkan secara CBU dari India ini juga sudah dilengkapi fasilitas ABS, speedometer digital, lampu LED depan belakang dan sejumlah fasilitas canggih lainnya. 

V-Strom juga berpenampilan tinggi 1,355 milimeter,  panjang 2.180 mm, lebar 880 mm. Sebagaimana sepeda motor bergaya touring pada umumnya, V Strom juga dilengkapi dengan sparbor ganda di depan di bagian atas roda dan atas dibawah bagian lampu depan. Namun, bagi yang berminat, V-Strom baru bisa diboyong pulang tahun depan dengan kisaran harga Rp 60 jutaan. "Di IMOS bisa pesan, barang baru dikirim April tahun depan," kata Agha.

Di IMOS 2022 ini, Suzuki memamerkan berbagai sepeda motor unggulannya seperti GIXXER SF 250, NEX Crossover, serta Avenis 125.

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا تُوْبُوْٓا اِلَى اللّٰهِ تَوْبَةً نَّصُوْحًاۗ عَسٰى رَبُّكُمْ اَنْ يُّكَفِّرَ عَنْكُمْ سَيِّاٰتِكُمْ وَيُدْخِلَكُمْ جَنّٰتٍ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُۙ يَوْمَ لَا يُخْزِى اللّٰهُ النَّبِيَّ وَالَّذِيْنَ اٰمَنُوْا مَعَهٗۚ نُوْرُهُمْ يَسْعٰى بَيْنَ اَيْدِيْهِمْ وَبِاَيْمَانِهِمْ يَقُوْلُوْنَ رَبَّنَآ اَتْمِمْ لَنَا نُوْرَنَا وَاغْفِرْ لَنَاۚ اِنَّكَ عَلٰى كُلِّ شَيْءٍ قَدِيْرٌ
Wahai orang-orang yang beriman! Bertobatlah kepada Allah dengan tobat yang semurni-murninya, mudah-mudahan Tuhan kamu akan menghapus kesalahan-kesalahanmu dan memasukkan kamu ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai, pada hari ketika Allah tidak mengecewakan Nabi dan orang-orang yang beriman bersama dengannya; sedang cahaya mereka memancar di hadapan dan di sebelah kanan mereka, sambil mereka berkata, “Ya Tuhan kami, sempurnakanlah untuk kami cahaya kami dan ampunilah kami; Sungguh, Engkau Mahakuasa atas segala sesuatu.”

(QS. At-Tahrim ayat 8)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement