Kamis 03 Nov 2022 11:26 WIB

Didiagnosis Multiple Sclerosis, Christina Applegate Masih Sulit Terima Kenyataan

Christina Applegate menderita Multiple Sclerosis.

Rep: Gumanti Awaliyah/ Red: Reiny Dwinanda
Christina Applegate didiagnosis multiple sclerosis pada 2021.
Foto: Flickr
Christina Applegate didiagnosis multiple sclerosis pada 2021.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Christina Applegate mengaku sulit menerima kenyataan bahwa dirinya didiagnosis menderita Multiple Sclerosis (MS). Di sisi lain, dia bersyukur karena produksi season terakhir serial komedi Dead to Me ditunda selama lima bulan sehingga dia bisa fokus menjalani perawatan.

Sebelum didiagnosis mengidap penyakit autoimun itu pada musim panas 2021, Christina sempat mengalami kesemutan dan mati rasa selama beberapa tahun. Dia sempat mengira obat biasa bisa mengatasi gangguan kesehatannya.

Baca Juga

"Aku pikir, baiklah, mari kita beli obat agar sembuh. Tapi ternyata tak ada perubahan. Tapi itu baik untukku. Aku perlu memproses kehilangan hidupku, kehilangan bagian dari diriku. Penerimaan? Tidak. Aku tidak akan pernah menerima ini," kata Christina, seperti dilansir Aceshowbiz, Kamis (3/11/2022).

Multiple Sclerosis adalah suatu penyakit saat sistem kekebalan tubuh menggerogori lapisan pelindung saraf. Kerusakan saraf akibat MS bisa mengganggu komunikasi antara otak dan tubuh.

Pasca diagnosis MS, Christina telah disarankan untuk cuti bekerja di dunia peran. Namun, dia mengaku bertekad untuk menyelesaikan musim terakhir Dead to Me.

"Aku punya kewajiban untuk menyelesaikan kisah ini. Memang ada bisikan untuk berhenti, tapi aku merasa aku harus melakukannya. Hanya saja ada beberapa syarat yang aku ajukan," kata aktris berusia 50 tahun itu.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement