REPUBLIKA.CO.ID, MUENCHEN -- Kabar kurang sedap untuk penggemar Senegal dan Sadio Mane. Penyerang 30 tahun itu mengalami cedera menjelang Piala Dunia 2022.
Mane ikut memperkuat Bayern Muenchen dalam lanjutan Bundeliga Jerman menghadapi Werder Bremen. FC Bayern menang 6-1 atas Bremen di Allianz Arena, Rabu (9/11/2022) dini hari WIB. Sebuah hasil positif bagi Die Roten meski harus dibayar mahal.
Mane terkapar. Ia hanya mentas selama 20 menit. Selanjutnya eks Liverpool itu digantikan oleh Leroy Sane. "Tampaknya ada masalah di sekitar lutut kanannya," demikian laporan yang dikutip dari usatoday.com.
Mane memperlihatkan tanda-tanda ketidaknyamanan ketika sedang berlari. Ia lantas berhenti. Pelatih Muenchen, Julian Nagelsmann menariknya.
Kepada Sky, Nagelsmann mengatakan, penyerang sayap timnya mengalami benturan di bagian atas tulang keringnya. "Mane, menurutnya akan menjalani rontgen untuk melihat seberapa parah tingkat cedera yang dialami," tambah laporan yang dikutip dari usatoday.
Kurang dari dua pekan lagi, Piala Dunia 2022 berlangsung. Senegal berpotensi tidak diperkuat andalan mereka. Mane berjasa mengantarkan negaranya di singgasana Piala Afrika 2021.
Ia bermimpi melangkah jauh di Qatar bersama negaranya. Kini kondisinya kurang ideal untuk mempersiapkan diri menuju turnamen tersebut. Sinyal bahaya terlihat di kamar ganti Lions of Teranga.
Pada Piala Dunia kali ini, Senegal tergabung di Grup A. Dalam kelompok tersebut, skuad polesan Aliou Cisse bersaing dengan Belanda, Ekuador, dan tuan rumah Qatar.