Rabu 09 Nov 2022 19:15 WIB

Taiwan dan Inggris akan Tingkatkan Kerja Sama Perdagangan

Taiwan memandang Inggris sebagai mitra demokrasi yang penting.

Rep: Rizky Jaramaya/ Red: Esthi Maharani
Taiwan berharap dapat menandatangani kesepakatan perdagangan dengan Inggris dan memperdalam kerja sama dengan pemerintahan Perdana Menteri baru Rishi Sunak.
Foto: Taiwan Presidential Office via AP
Taiwan berharap dapat menandatangani kesepakatan perdagangan dengan Inggris dan memperdalam kerja sama dengan pemerintahan Perdana Menteri baru Rishi Sunak.

REPUBLIKA.CO.ID, TAIPEI -- Taiwan berharap dapat menandatangani kesepakatan perdagangan dengan Inggris dan memperdalam kerja sama dengan pemerintahan Perdana Menteri baru Rishi Sunak. Presiden Tsai Ing-wen mengatakan, Taiwan memandang Inggris sebagai mitra demokrasi yang penting.

Tsai bertemu dengan Menteri Negara Perdagangan Greg Hands di kantor kepresidenan di Taipei pada Rabu (9/11/2022). Dalam pertemuan itu, Tsai berterima kasih kepada Inggris atas dukungan jangka panjangnya terhadap partisipasi internasional Taiwan, serta perdamaian dan stabilitas di Selat Taiwan.  

Baca Juga

"Kami sangat mementingkan proposal Inggris untuk mempromosikan peningkatan kemitraan perdagangan antara Taiwan dan Inggris. Tujuan kami adalah untuk memperkuat pertukaran ekonomi dan perdagangan yang saling menguntungkan antara Taiwan dan Inggris," ujar Tsai.

Tsai berharap Taiwan dan Inggris akan bekerja sama untuk mempromosikan penandatanganan perjanjian investasi dan perdagangan bilateral. Taiwan, yang merupakan produsen chip komputer utama, bersedia membuat alokasi terbaik untuk membantu dunia dalam merestrukturisasi rantai pasokan semikonduktor.