REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Memiliki peserta didik berprestasi tentu menjadi hal membanggakan bagi para guru. Namun, bagaimana agar para guru dapat meningkatkan kompetensinya demi bisa menjadikan siswa berprestasi dalam bidang akademik.
Sebagai salah satu lembaga pendidikan terkemuka di Indonesia, Klinik Pendidikan MIPA (KPM) terus berupaya melakukan berbagai terobosan dan berkomitmen untuk bekerja sama dengan para pemerhati pendidikan demi meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia.
Bersama Majelis Dikdasmen PWM DKI Jakarta, dan Forum Guru Muhammadiyah DKI Jakarta, Klinik Pendidikan MIPA menggelar workshop "Suprarasional Premium Class" yang dikhususkan bagi para kepala sekolah maupun guru.
Menariknya dalam kegiatan kali ini, Majelis Dikdasmen PWM DKI Jakarta secara khusus mengundang Dr. Raden Ridwan Hasan Saputra, M.Si. untuk menjadi pembicara dalam 2 kegiatan sekaligus, yaitu pelatihan untuk ratusan kepala sekolah dan Majelis Dikdasmen PDM/PCM se-DKI Jakarta yang telah sukses digelar pada (10/11), serta untuk ratusan guru se-DKI Jakarta yang digelar pada (11/11).
Penunjukan Dr. Raden Ridwan Hasan Saputra sebagai pembicara tentunya karena Ridwan telah terbukti menjadi Inspirator Suprarasional yang sukses membawa perubahan-perubahan positif di dunia pendidikan.
Selain itu menurut Muhamad Ihsan, S.M. selaku Manajer Pelatihan KPM Pusat, pelatihan-pelatihan yang diadakan KPM bersama Dr. Raden Ridwan Hasan Saputra selalu menarik perhatian para audiensi.
Begitu pun pada acara yang diselenggarakan di Auditorium Ahmad Dahlan, FKIP Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. HAMKA ini. Selama acara berlangsung, terlihat ratusan guru Muhammadiyah se-DKI Jakarta sangat antusias menyimak materi yang dibawakan Ridwan.
Menurut pengakuan salah seorang peserta, Nurlaeli Aini Haryanti guru dari SMP Muhammadiyah Merauke Jayapura, antusiasme tinggi para peserta ini berkat materi-materi menarik dan pembawaan materi yang asik dari Ridwan.
"Setelah saya mengikuti acara ini, alhamdulillah saya mendapatkan wawasan baru terkait bagaimana cara mengajar yang baik agar nantinya dapat menjadikan siswa-siswi berprestasi," ucap Nurlaeli.
"Selain materi-materinya yang menarik, Ridwan juga sukses menyampaikan materi dengan pembawaan yang asik dan berkesan sehingga saya sebagai peserta dapat dengan mudah memahami materi yang disampaikan," tutup Nurlaeli.
Ingin merasakan manfaat yang sama dalam kegiatan Suprarasional Premium Class? Tertarik untuk mengikuti Suprarasional Premium Class? Silakan kunjungi Suprarasional Premium Class atau hubungi nomor berikut 0821-1435-8620.