Sabtu 19 Nov 2022 17:01 WIB

Memperkenalkan Perangkat Teknologi Melalui Tokukatsu

Menggelar kompetisi cosplay adalah jalan untuk berinteraksi dengan para penggemar anime.

Rep: Vidita/ Red: Partner
.
Foto: network /Vidita
.

Instagram/Bardismarthome
Instagram/Bardismarthome

Pasar anak muda di Indonesia saat ini, sangatlah menjanjikan. Produsen perangkat rumah pintar Bardi Smart Home pun melirik segmen yang satu ini dengan meluncurkan maskot perusahaan Bardion dan web series yang bersifat live action atau tokusatsu.

Untuk makin memperkenalkan Bardion, pada Kamis (10/11/2022), Bardi menggelar Coswalk Competition 2022. Berkolaborasi dengan Asus Republic of Gamer (ROG) untuk memeriahkan acara ini, Bardi menyiapkan berbagai hadiah untuk para pemenang. Di antaranya, ROG Phone 6 dan uang tunai untuk pemenang utama, Asus Router RT-AX82U dan uang tunai untuk hadiah kedua, dan ROG Cetra TWS dan uang tunai untuk hadiah ketiga.

Chief Partnership and Strategic Officer (CPSO) Bardi Smarthome, Yudi Tukiaty menjelaskan, kolaborasi kali ini dengan Asus tak lepas dari adanya kesamaan DNA dari keduanya. "Kami sama-sama selalu berani melakukan gebrakan baru," ujarnya.

Dok Bardi
Dok Bardi

Yudi menyampaikan, target market dari kalangan gamer, selama ini juga salah satu core focus dari Bardi. Senada, Advent Jose selaku country product marketing for Asus Mobile Phone merasa, sinergi acara Cosplay competition ini juga masih berfokus pada audiens dari para penggemar ROG.

"Sebagai cosplayer mereka berani tampil beda dan melakukan banyak kreasi sesuai dengan keinginan. Hal ini selaras seperti ROG Phone 6 Pro yang mempunyai layar mungil bernama ROG Vision," ujarnya.

Menurut Jose, fitur ini bisa dipakai untuk menampilkan teks dan ilustrasi grafis lain sesuai dengan keinginan pengguna. "ROG Phone selalu berani bernovasi dan selama ini banyak penguna gaming phone dan peralatan ROG yang datang dari kalangan pencinta anime," ia melanjutkan.

Coswalk Competition 2022 kali ini dimeriahkan oleh 30 peserta, dari Jakarta dan luar kota. Pemenang dari kompetisi ini, antara lain Anggoro Dwi Nugroho yang bercosplay menjadi Messa dari God fall dan menjadi juara pertama, dan Firmanda Romas yang ber-cosplay menjadi Rengar predator skin dari gim League of Legends sebagai juara kedua.

Acara ini juga menghadirkan juri profesional, seperti Steven Yehezkiel dan RenAkechi yang telah sering memenangkan juara berbagai macam kompetisi cosplay.

sumber : https://digitaldonat.republika.co.id/posts/189111/memperkenalkan-perangkat-teknologi-melalui-tokukatsu
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Terkait
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement