Kamis 01 Dec 2022 19:00 WIB

Apa Betul Jerawat Membandel Bisa Sirna dengan Bawang Putih?

Konon, bawang putih dapat mengatasi jerawat membandel.

Rep: Gumanti Awaliyah/ Red: Reiny Dwinanda
Bawang putih. Bawang putih dikenal berkhasiat untuk mencegah infeksi. Akan tetapi, mengobati jerawat dengan mengoleskan bawang putih tidak terbukti manjur dan malah berbahaya bagi kesehatan kulit.
Foto: Flickr
Bawang putih. Bawang putih dikenal berkhasiat untuk mencegah infeksi. Akan tetapi, mengobati jerawat dengan mengoleskan bawang putih tidak terbukti manjur dan malah berbahaya bagi kesehatan kulit.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Jerawat merupakan salah satu penyakit kulit yang paling jamak diderita. Jerawat cukup susah diobati karena penyebabnya multifaktorial. 

Di sisi lain, ada saja saran-saran yang berseliweran di media sosial mengenai cara mengatasi jerawat yang membandel. Salah satunya dengan menggunakan bawang putih.

Baca Juga

Dokter spesialis kulit dan kelamin di RS Premier Jakarta, Margaretha Indah Maharani, tidak merekomendasikan masyarakat untuk mencoba tips tersebut. Ia menjelaskan, alih-alih menyembuhkan, penggunaan bawang putih secara langsung malah akan menyebabkan iritasi parah.

"Saya pernah mengobati pasien yang pakai bawang putih, dan kulitnya itu jadi seperti luka bakar," kata dr Indah dalam keterangannya di Jakarta, Kamis (1/12/2022).

Ketika dimakan langsung, bawang putih akan terasa pedas. Bayangkan jika itu dipaparkan ke kulit yang berjerawat.

"Pasti bikin iritasi dan luka bakar kimiawi," kata dr Indah.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement