Rabu 07 Dec 2022 17:01 WIB

Presiden PSG Akui Tertarik Datangkan Jude Bellingham

Bellingham menjadi salah satu gelandang terbaik di Piala Dunia 2022 Qatar.

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Endro Yuwanto
Gelandang timnas Inggris Jude Bellingham yang saat ini juga membela klub Jerman, Borussia Dortmund.
Foto: EPA-EFE/Ronald Wittek
Gelandang timnas Inggris Jude Bellingham yang saat ini juga membela klub Jerman, Borussia Dortmund.

REPUBLIKA.CO.ID, PARIS -- Paris Saint-Germain (PSG) tidak bisa menyembunyikan ketertarikan untuk menggaet Jude Bellingham. Pemain gelandang itu menjadi bintang Inggris di Piala Dunia 2022 dan menarik banyak perhatian.

Pemain Borussia Dortmund itu telah menjadi kekuatan pendorong di balik rekor tak terkalahkan Inggris di Qatar. Ia bisa memainkan peran penting bagi skuad the Three Lions jika terus melaju.

Baca Juga

Karena itu, tidak aneh jika Presiden PSG, Nasser Al Khelaifi, menyatakan Bellingham sebagai target pembelian pemain di masa depan. Al Khelaifi menyebut Bellingham sebagai pemain yang luar biasa dan salah satu yang terbaik di Piala Dunia kali ini.

''Dia tenang, percaya diri. Semua orang menginginkannya, jadi saya tidak menyembunyikannya. Saya menghormati Dortmund. Jadi siapa yang menginginkan Bellingham harus bicara dengan BVB,'' kata Khelaifi dikutip dari Sportskeeda, Rabu (7/12/2022).

Klub raksasa Prancis itu punya beberapa gelandang berbakat seperti Marco Verratti, Danil Pereira, dan Fabian Ruiz. Namun, tidak satu pun dari mereka memiliki bakat, keahlian, dan potensi yang dimiliki Jude Bellingham.

Bellingham tampil gemilang bersama Dortmund musim ini, mencetak sembilan gol dan tiga assist dalam 22 pertandingan. Penampilan impresif itu pun dilanjutkan sampai ke Piala Dunia 2022 Qatar.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement