REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA--Menindaklanjuti kerja sama yang sudah terjalin dengan baik antara perusahaan di bawah naungan Pelindo Group dengan Bank Syariah Indonesia, Tbk. (BSI), hari ini PT Pendidikan Maritim dan Logistik Indonesia (PT PMLI) menandatangani nota kesepahaman atau MoU dengan BSI.
Seremoni penandatanganan MoU ini dilakukan dalam rangkaian acara Grand Launching KCP Jakarta Pelindo Tower Bank Syariah Indonesia, Tbk. yang berlangsung di ruang serbaguna lantai 6 gedung Pelindo Tower Jakarta. Prosesi penandatanganan MoU dilakukan secara langsung oleh Direktur Utama PT PMLI Chiefy Adi Kusmargono dan Deden Durachman Regional CEO Jakarta 1 BSI yang disaksikan oleh Wakil Direktur Utama Pelindo Hambra dan Wakil Direktur Utama BSI Bob Tyasika Ananta.
Mewakili pihak Pelindo Group, Wakil Direktur Utama Pelindo Hambra dalam sambutannya Pelindo senantiasa membuka diri untuk terjalinnya kerja sama yang baik dengan BSI. "Dalam hal ini kami senantiasa membuka diri untuk terjalinnya kerja sama dengan BSI, harapannya semoga Insan Pelindo group bisa memanfaatkan layanan dan juga produk yang ditawarkan oleh BSI" ujarnya.
Lebih lanjut beliau juga menyampaikan harapannya kerja sama yang terjalin secara sinergis dapat memberikan manfaat bagi kedua belah pihak sehingga dapat memberikan nilai tambah dan capaikan kinerja yang positif bagi masing-masing pihak.
Secara umum, kerja sama yang sudah terjalin antara Pelindo Group dengan BSI meliputi kerja sama produk, layanan, dan jasa perbankan syariah. Adapun bidang kerja sama yang dijajaki antara PT PMLI dengan BSI diantaranya meliputi penyediaan produk dan layanan perbankan syariah, optimalisasi penggunaan fasilitas serta penyelenggaraan meeting, incentives, convention, exhibition (MICE).
Usai rangkaian prosesi kegiatan, seluruh tamu undangan melakukan sesi office tour di BSI KCP Jakarta Pelindo Tower yang berlokasi di lantai 2 gedung Pelindo Tower Jakarta. Turut hadir dalam rangkaian acara ini para Direksi di lingkungan anak usaha Pelindo Group serta Regional CEO, Area Manager, dan Branch Manager di lingkungan BSI.