Kamis 08 Dec 2022 07:06 WIB

WhatsApp Luncurkan Avatar 3D

Avatar dapat digunakan sebagai foto profil atau stiker khusus.

Rep: Meiliza Laveda/ Red: Dwi Murdaningsih
Avatar 3D Whatsapp
Foto: whatsapp
Avatar 3D Whatsapp

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – WhatsApp mulai meluncurkan avatar 3D untuk pengguna di seluruh dunia yang dapat digunakan sebagai foto profil atau stiker khusus. Peluncuran avatar di WhatsApp terjadi beberapa bulan setelah debut avatar di Instagram, Facebook, dan Messenger.

Pada Rabu (7/12/2022), CEO Meta Mark Zuckerberg mengatakan di Facebook, dia akan menghadirkan avatar di WhatsApp. Kabar tersebut mengikuti pengujian beta selama berbulan-bulan yang pertama kali dilaporkan oleh pelacak beta WhatsApp WABetaInfo pada Juni.

Baca Juga

Dalam sebuah postingan blog, WhatsApp mengatakan pengguna dapat menggunakan avatar yang dipersonalisasi sebagai foto profil atau memilih salah satu dari 36 stiker khusus yang mencerminkan berbagai emosi dan tindakan. Stiker Avatar di WhatsApp terlihat mirip dengan stiker Snap's Bitmoji atau Apple's Memoji.

"Avatar Anda adalah versi digital Anda yang dapat dibuat dari miliaran kombinasi gaya rambut, fitur wajah, dan pakaian yang beragam," kata perusahaan, dikutip Tech Crunch, Kamis (8/11/2022).

WhatsApp juga mengatakan bahwa pengguna mendapatkan peningkatan gaya termasuk pencahayaan, bayangan, dan tekstur gaya rambut dari waktu ke waktu. Pengguna akan dapat membuat avatar mereka di WhatsApp setelah diluncurkan dengan masuk ke menu Pengaturan.

Aplikasi perpesanan juga akan mendapatkan opsi "Gunakan Avatar" di pengaturan foto profil untuk memungkinkan pengguna membuat tampilan virtual mereka sebagai foto profil, sesuai detail yang tersedia di halaman FAQ. Pada tahun 2019, Meta memperkenalkan avatar 3D bergaya Bitmoji ke Facebook dan Messenger. Peluncuran awal terbatas, termasuk di Australia, Selandia Baru, Eropa, dan Kanada. Instagram juga menerima avatar pada akhir Januari. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement