Jumat 09 Dec 2022 09:25 WIB

Bermodal Prinsip Ini, Citroën Bidik Tiga Segmen Pasar Sekaligus

Tiga prinsip ini tertanam dalam DNA semua modelnya di dunia

 Tampak New Citroën C5 Aircross yang akan meramaikan pasar premium SUV di Tanah Air
Foto: a
Tampak New Citroën C5 Aircross yang akan meramaikan pasar premium SUV di Tanah Air

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA–- Nama Citroën memang tidak asing lagi bagi pecinta otomotif Tanah Air. Kendaraan yang identik dengan kenyamanannya ini  kembali hadir meramaikan pasar otomotif Nasional. Namun, tentunya kehadirannya kali ini berbeda dari sebelumnya. Citroën kini hadir dengan sejumlah teknologi modern otomotif yang diusungnya. 

Bermodal tagline Dare to Care, pabrikan asal Prancis ini menawarkan nuansa baru dalam melayani konsumennnya. Tagline ini mencerminkan tiga prinsip merek Citroën: Accessibility, Care, dan Audacity yang tertanam di dalam DNA semua model di seluruh dunia, termasuk Indonesia.“Berdasarkan tiga nilai dasar yang dianut, Citroën berkomitmen menyajikan pengalaman pelanggan dengan memberikan solusi cerdas melalui inovasi produk dan teknologi,” ujar Stefan Hutahayan, Business Development Head, Indomobil Group.

Baca Juga

Karena itu kembalinya Citroën dibuktikan dengan kehadiran tiga model sekaligus yakni New Citroën C3, New Citroën C5 Aircross dan kendaraan listrik baterai, New Citroën e-C4. Kehadiran ketiganya sekaligus upaya untuk membidik tiga segmen pasar yang berbeda. Citroën C3 yang berkapasitas mesin 1.2 liter akan dipasarkan mulai harga Rp 225 juta dan bersaing di kelas low SUV. New Citroën C5 Aircross yang berpenggerak roda depan akan bersaing di kelas premium SUV dan pasar kendaraan listrik yang diisi New Citroën e-C4.

New C3 dibekali mesin bertenaga 81 HP yang efisien dengan torsi maksimum 115 Nm. Dikombinasikan dengan transmisi manual 5 percepatan, New Citroën C3 merupakan kendaraan yang hemat bahan bakar dengan konsumsi sebesar 19,8 km/liter. Sedangkan  New C5 Aircross didukung dapur pacu Turbo PureTech dengan kapasitas  1.6 Liter yang mampu mencapai puncak tenaganya sebesar 165 HP dan torsi maksimum sebesar 240 Nm, yang dikombinasikan dengan transmisi otomatis 6 percepatan.

Kendaraan listrik New ë-C4 dilengkapi  dengan Citroën Advanced Comfort yang memastikan kenyamanan serba modern untuk seluruh penumpang dengan fokus pada kenyamanan di dalam kendaraan. Kendaraan ini juga dilengkapi dengan suspensi unik Citroën: Progressive Hydraulic Cushion, kursi Advanced Comfort, dan Citroën Smart Pad Support. Baik New Citroën C5 Aircross maupun e-C4 dipasarkan di kisaran Rp 1 miliar per unitnya. Bagi yang berminat bisa memesan melalui diler resmi secara digital. 

Menyinggung soal lokalisasi, pihak Citroën yang di Indonesia pemasarannya di tangani PT Indomobil Wahana Trada, anak perusahaan dari Indomobil Group dan Stellantis NV mengaku masih melakukan pengembangan produk dan mempelajari potensi pasar. Termasuk didalamnya potensi lokalisasi karena itu juga akan mempengaruhi harga jual dan daya saing produk di pasar. "Yang pasti untuk layanan saat ini kami telah siapkan 4S di seluruh wilayah Jabodetabek," kata Stefan. 

New Citroën e-C4 adalah kendaraan listrik yang hadir sebagai komitmen untuk mengembangkan elektrifikasi di Indonesia."Kendaraan murni listrik yang merupakan jawaban untuk mobilitas masa depan dan sebuah batu loncatan yang sangat penting untuk tercapainya carbon net zero emissions pada tahun 2038 seperti yang telah dikemukakan sebagai hal yang fundamental di dalam rencana strategis Dare Forward 2030 Stellantis,” kata Christophe Musy, Head of ASEAN and General Distributors of Stellantis.

 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement