Sabtu 10 Dec 2022 23:14 WIB

Rinov/Pitha Terhenti, Indonesia Hanya Loloskan Dua Wakil di Final BWF World Tour Finals

Hasil ini sudah memenuhi target untuk Rinov/Pitha

Rep: Fitriyanto/ Red: Muhammad Akbar
Pebulu tangkis ganda campuran Indonesia Rinov Rivaldy (kiri) dan Pitha Haningtyas Mentari (kanan) mengembalikan kok kepada pebulu tangkis ganda campuran Indonesia Praveen Jordan dan Melati Daeva Octavianti pada babak 16 besar Daihatsu Indonesia Masters 2022 di Istora Senayan, Jakarta, Kamis (9/6/2022). Pasangan Rinov dan Pitha melaju ke perempatfinal setelah memenangi pertandingan dengan skor 21-16 dan 21-16.
Foto: ANTARA/Muhammad Adimaja
Pebulu tangkis ganda campuran Indonesia Rinov Rivaldy (kiri) dan Pitha Haningtyas Mentari (kanan) mengembalikan kok kepada pebulu tangkis ganda campuran Indonesia Praveen Jordan dan Melati Daeva Octavianti pada babak 16 besar Daihatsu Indonesia Masters 2022 di Istora Senayan, Jakarta, Kamis (9/6/2022). Pasangan Rinov dan Pitha melaju ke perempatfinal setelah memenangi pertandingan dengan skor 21-16 dan 21-16.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Indonesia akhirnya hanya meloloskan dua wakil di babak final BWF World Tour Finals 2022. Pasalnya satu wakil terakhir di nomor ganda campuran, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari harus mengakui wakil tuan rumah.

Perjuangan Rinov/Pitha terhenti di semifinal yang digelar Sabtu (10/12/2022) di Nimibutr Arena, Bangkok Thailand. Melawan Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai, Rinov/Pitha walau sudah jatuh bangun mengembalikan shuttlecock akhirnya harus kalah 22-24, 21-16 dan 14-21.

Hasil ini sudah memenuhi target untuk Rinov/Pitha yang hanya ditargetkan lolos dari penyisihan grup. Mereka pun mampu memberikan perlawanan yang luar biasa atas pasangan nomor dua dunia tersebut di babak semifinal.

Dengan kegagalan Rinov/Pitha melangkah ke final, Tim merah putih hanya meloloskan dua wakil di babak final yang akan digelar Ahad (11/12/2022). Yakni Anthony Sinisuka Ginting yang akan menantang Viktor Axelsen. Serta Mohamad Ahsan/Hendra Setiawan yang akan kembali bertemu Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi.

China menjadi negara terbanyak yang meloloskan wakilnya ke final dengan tiga wakil. Indonesia dan Thailand dua wakil, serta Denmark, Jepang dan Taiwan masing-masing satu wakil.

Berikut jadwal Final BWF World Tour Finals 2022

1. Tunggal Putri

Akane Yamaguchi (Jepang) vs Tai Tzu Ying (Taiwan)

2. Ganda Putra

Mohamad Ahsan/Hendra Setiawan (Indonesia) vs Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi (China)

3. Ganda Putri

Benyapa Aimsaard/Nuntakarn Aimsaard (Thailand) vs Chen Qing Chen/Jia Yi Fan

4. Tunggal Putra

Viktor Axelsen (Denmark) vs Anthony Sinisuka Ginting (Indonesia)

5. Ganda Campuran

Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (China) vs Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand)

Babak final akan dimulai pukul 13.00 WIB.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement