Ahad 11 Dec 2022 13:07 WIB

Bangkitkan Ekonomi, Sukabumi Gencarkan Festival Burung Berkicau Tingkat Nasional

Sudah dua tahun lebih aktivitas dibatasi dan kini bisa melaksanakan kegiatan

Rep: riga nurul iman/ Red: Hiru Muhammad
Upaya membangkitkan ekonomi di Kota Sukabumi melalui Festival dan kompetisi burung berkicau tingkat nasional dan fun cat show piala H Achmad Fahmi Wali Kota Sukabumi yang digelar di Benglap Jalan Arif Rahman Hakim Kota Sukabumi, Aahad (11/12/2022
Foto: istimewa
Upaya membangkitkan ekonomi di Kota Sukabumi melalui Festival dan kompetisi burung berkicau tingkat nasional dan fun cat show piala H Achmad Fahmi Wali Kota Sukabumi yang digelar di Benglap Jalan Arif Rahman Hakim Kota Sukabumi, Aahad (11/12/2022

REPUBLIKA.CO.ID,SUKABUMI--Beragam cara dilakukan untuk bangkit dari dampak pandemi Covid-19. Salah satunya di Kota Sukabumi dengan menggelar Festival dan kompetisi burung berkicau tingkat nasional dan fun cat show piala H Achmad Fahmi Wali Kota Sukabumi yanh digelar di Benglap Jalan Arif Rahman Hakim Kota Sukabumi, Ahad (11/12/2022).

Momen yang digagas Happypets Sukabumi begitu semarak karena kicauan burung yang saling bersahutan. Istimewanya peserta kegiatan yang berjumlah seribuan ini berasal dari berbagai daerah mulai Jakarta, Bogor, Tasiklamaya, Garut, Bandung, tuan rumah Sukabumi, dan lain sebagainya.

Baca Juga

'' Atas nama pemkot menyambut gembira pelaksanaan festival burung berkicau,'' ujar Sekda Kota Sukabumi Dida Sembada dalam sambutannya. Kegiatan ini dihadiri pula Owner Happypets Bhayangkara Sukabumi Nabil Akmaludin dan Asda III Setda Kota Sukabumi Iskandar.

Selain itu Dida mengucapkan selamat datang kepada peserta yang datang dari luar Kota Sukabumi. Di mana peserta datang dari Jakarta, Bogor, Bandung, Cianjur, Tasikmalaya, dan Sukabumi.

Dida mengatakan, sudah dua tahun lebih aktivitas dibatasi dan kini bisa melaksanakan kegiatan. Sehingga alhamdulillah bisa menggelar festival dan menjadi momentum kebangkitan ekonomi kreatif di kota maupun Jabar

Harapannya momen ini bisa terus dilaksanakan dan mulai dari Kota Sukabumi akan lebih baik. Terutama menggerakan sektor ekonomi dari dampak pandemi.

Owner Happypets Sukabumi Nabil Akmaludin mengatakan, kegiatan ini dalam rangka ulangtahun Happypets Sukabumi yang pertama. Harapannya dapat menjadi momen untuk bangkit dan menggerakan ekonomi warga.

Sebab peserta tidak hanya dari Kota Sukabumi melainkan dari berbagai daerah di Indonesia. Jenis burung berkicau yang dilombakan yakni Muray Batu, Kenari, Kacer, Love birds, Konin, Anis Merah, dan Sogon. Kicauan burung ini akan dinilai oleh tim juri.

 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement