REPUBLIKA.CO.ID, SUKABUMI--Menjelang akhir tahun, sejumlah elemen seperti Perhimpunan Indonesia Tionghoa (INTI) Cabang Kota Sukabumi menggelar donor darah di Sekretariat INTI di Danalaga Square Kota Sukabumi, Ahad (11/12/2022). Kegiatan ini untuk mendorong pasokan labu darah bagi warga yang membutuhkan untuk pengobatan.
'' Di akhir tahun ini, kami INTI Sukabumi inisiasi gerakan donor darah,'' ujar Ketua Panitia Donor Darah INTI Kota Sukabumi, Lilih Lesmana kepada wartawan, Ahad. Di mana pada 2022 ini aksi donor darah ini merupakan yang ketiga kalinya digelar INTI atau sesi ketiga.
Selain itu organisasinya mengajak berbagai komunitas lainnya untuk turut serta dalam aksi sosial kemanusiaan tersebut. Sehingga pada momen ini donor darah dari warga bisa melebihi target.
Di mana dari target sebanyak 150 orang yang donor darah dan hingga Ahad siang sudah mencapai 180 orang. Para pendonor ini dari berbagai komunitas dan warga yang ada di Kota Sukabumi.
Ketua INTI Kota Sukabumi Hendi Effendi mengatakan, gerakan donor darah ini bagian dari aksi kemanusian membantu sesama. Sehingga warga yang membutuhkan labu darah bisa memenuhinya.'' Kami rutin menggelar aksi donor darah ini dan berharap akan terus berlanjut,'' kata Hendi. Upaya ini berkolaborasi dengam PMI Kota Sukabumi dan mendapatkan apresiasi dari Pemkot Sukabumi.
Wakil Ketua INTI Sukabumi Gunawan menambahkan, harapan atau target dalam donor darah ini bisa mengumpulkan sebanyak 150 labu darah,'' ungkap Gunawan. Kegiatan ini mendapatkan dukungan dari PMI Kota Sukabumi dan lain sebagainya.
Intinya lanjut Gunawan, INTI berharap bisa berbuat ke depannya dalam penyedian labu darah. Di samping momen ini juga untuk mempererat silaturhami dengan komunitas dan merangkul semua elemen agar terjalin kebersamaaan antar masyarakat.n riga nurul iman