Senin 19 Dec 2022 17:30 WIB

UNM akan Hadir di Edufair MGBK SMA Kota Bekasi 2022

UNM akan hadir untuk memeriahkan Edufair MGBK SMA Kota Bekasi 2022

UNM akan Hadir di Edufair MGBK SMA Kota Bekasi 2022.
Foto: UNM
UNM akan Hadir di Edufair MGBK SMA Kota Bekasi 2022.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Memiliki wawasan yang akurat seputar perguruan tinggi merupakan hal yang penting bagi pelajar Sekolah Menengah Atas (SMA). Apalagi mereka yang sedang menempuh semester akhir untuk mempersiapkan diri melanjutkan pendidikan.

Musyawarah Guru Bimbingan dan Konseling (MGBK) SMA negeri dan swasta se-Kota Bekasi akan menggelar education fair atau pameran pendidikan pada Selasa dan Rabu, 20-21 Desember 2022. Education Fair (Edufair) digelar di Gedung Asrama Haji Bekasi, Jalan Kemakmuran No.72, Marga Jaya, Bekasi Selatan, Kota Bekasi, Jawa Barat.

Baca Juga

Edufair) kali ini mengambil tema Menyiapkan Generasi Zilenial yang Aktif, Adaptif, Inovatif, dan Kolaboratif untuk Mewujudkan Jabar (Jawa Barat) Juara Menuju Indonesia Maju. Pameran pendidikan dari perguruan tinggi negeri/swasta se-Jabodetabek hingga bazar akan mewarnai edufair ini. Kampus Digital Bisnis Universitas Nusa Mandiri (UNM) pun akan hadir untuk memeriahkan Edufair MGBK SMA Kota Bekasi 2022.

Kepala Marketing dan Komunikasi (Markom) UNM Ahmad Rifa’i menyampaikan tujuannya ikut serta dalam kegiatan edufair ini. Ia mengatakan wawasan yang akurat tentang sebuah perguruan tinggi sangat penting diketahui oleh para siswa-siswi khususnya di jenjang akhir.

“Secara umum tujuan dari pameran pendidikan ini adalah untuk membantu siswa-siswi memiliki keterampilan dalam mengambil keputusan. Salah satunya, pemilihan jurusan/program studi di perguruan tinggi sesuai dengan bakat, minat, dan potensi yang dimilikinya,” kata Rifa’i dalam rilis yang diterima, Kamis (15/12/2022).

Ia juga berharap adanya kegiatan ini bisa membantu para siswa untuk menentukan jalannya dalam mencapai cita-cita. Dengan begitu, tujuan acara ini dapat terealisasi dengan baik.

“Sebagai Kampus Digital Bisnis, UNM siap untuk membantu siswa-siswi dalam upaya mencapai penyesuaian diri yang ideal, perwujudan diri, dan harapan meraih masa depan, khususnya yang berkaitan dengan pilihan bidang karier,” tutupnya.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement