Senin 19 Dec 2022 19:20 WIB

Aktris Kim Sae-ron tidak Ditahan dalam Kasus Mengemudi dalam Keadaan Mabuk

Mobil Kim Sae-ron menabrak trafo hingga putuskan aliran listrik pada Mei lalu.

Aktris Kim Sae-ron dalam dokumentasi foto pada September 2014. Sae-ron tidak ditahan meski didakwa mengemudikan mobil dalam keadaan mabuk.
Foto: EPA/YNA SOUTH KOREA OUT
Aktris Kim Sae-ron dalam dokumentasi foto pada September 2014. Sae-ron tidak ditahan meski didakwa mengemudikan mobil dalam keadaan mabuk.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Aktris asal Korea Selatan Kim Sae-ron pada Senin (19/12/022) didakwa dengan tuduhan mengemudikan mobil di bawah pengaruh alkohol atau driver under influence (DUI). Kasus ini berasal dari kejadian pada Mei lalu.

Menurut keterangan dari pejabat pengadilan di negara itu, Sae-ron tidak ditahan. Dikutip dari Yonhap, Senin, aktris berusia 22 tahun itu sebelumnya telah diselidiki oleh pihak berwenang menyusul insiden kecelakaan mobil di Cheongdam-dong, Seoul selatan, pada 18 Mei.

Baca Juga

Dalam insiden tersebut, mobil yang dikemudikan Sae-ron menabrak pagar pengaman dan pepohonan. Secara khusus, aktris yang mengemudi di bawah pengaruh alkohol itu menabrak trafo sehingga memutuskan aliran listrik di 57 toko di area tersebut.

sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement