REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sejarawan Ridwan Saidi dikabarkan sedang dirawat di rumah sakit. Ia dibawa ke rumah sakit dalam keadaan tidak sadarkan diri. Politikus Partai Gerindra Fadli Zon mengonfirmasi perihal kabar itu melalui akun Twitter-nya.
"Sy baru saja komunikasi dg anaknya Bang Ridwan Saidi, tadi pagi jam 6.00, katanya pecah pembuluh darah, n dibawa ke RSPI Bintaro. Keadaan Bang RS blm sadar. Mhn doanya," tulis Fadli Zon mengomentar kabar dari rekannya yang juga politikus Partai Gelora, Fahri Hamzah.
Fahri pun mendapat informasi serupa terkait kabar sakitnya Ridwan Saidi. "WA kawan: Mendapat kabar dari putrinya bahwa ayahnya (Ridwan Saidi) dalam keadaan kritis di RSPI Bintaro. Mohon doa di hari yg berkah ini buat bang Ridwan agar cepat sembuh. 🙏🙏 cc: @fadlizon @Rockygerung_id." tulis Fahri.
Fadli Zon mengatakan, pekan lalu, ia sempat berbincang dengan Ridwan Saidi. Saat itu, belum masih segar dan sehat. "Tadi pagi menurut info anaknya terjadi pecah pembuluh darah. Smg Bang Ridwan Saidi diberi kekuatan utk segera pulih n sehat kembali. Amin."