Senin 26 Dec 2022 17:07 WIB

I Wanna Dance with Somebody Ungkap Kisah Pilu di Balik Panggung Glamor Whitney Houston

Film biografi Whitney Houston juga mengungkap sisi gelap sang diva.

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Nora Azizah
Foto adegan I Wanna Dance with Somebody, film biografi tentang penyanyi legendaris Whitney Houston.
Foto: Dok Sony Pictures
Foto adegan I Wanna Dance with Somebody, film biografi tentang penyanyi legendaris Whitney Houston.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Dunia mengenal Whitney Houston sebagai diva legendaris dengan suara merdu yang berkarakter kuat. Penyanyi dengan julukan The Voice itu telah meninggal dunia pada 2012 silam, tetapi kisahnya kini terabadikan dalam sebuah film biografi.

Sinema biopik Whitney Houston yang berjudul I Wanna Dance with Somebody sudah tayang di bioskop Indonesia. Dikapteni sutradara perempuan Kasi Lemmons, film menarasikan kisah hidup Houston yang terbilang singkat namun sangat bombastis.

Baca Juga

Awal film yang berdurasi 143 menit ini langsung menunjukkan masa remaja Houston yang sudah akrab dengan dunia tarik suara. Houston menjadi penyanyi di tempat ibadah dan menempati posisi penyanyi latar di setiap penampilan ibundanya.

Ditunjukkan secara gamblang kedekatan Houston dengan ibunya, penyanyi pemenang dua Grammy Awards, Cissy Houston. Meski, mereka berdua juga kerap beradu pendapat dan tak selalu akur. Proses Houston dikontrak oleh label ternama pun berkat ibunya.