Sabtu 31 Dec 2022 14:13 WIB

Dipinang Al Nassr, Ronaldo Jadi Pemain Termahal Dunia?

Nilai kontraknya Ronaldo mencapai sekitar 200 juta euro per tahun.

Rep: Afrizal Rosikhul Ilmi/ Red: Didi Purwadi
Cristiano Ronaldo
Foto: EPA-EFE/Ali Haider
Cristiano Ronaldo

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Cristiano Ronaldo resmi gabung klub Arab Saudi, Al Nassr, dengan masa kontrak dua tahun. Nilai kontraknya mencapai sekitar 200 juta euro per tahun.

''Kontraknya dengan nilai 200 juta euro per tahun dianggap sebagai bayaran tertinggi dalam sejarah sepakbola,'' sebut laporan CGTN.

Pemenang Ballon d'Or lima kali itu berpose memegang kaus biru-kuning klub Al Nassr dengan nomor punggung tujuh tercetak di bagian belakang. Ronaldo telah menandatangani kontrak dua setengah tahun hingga Juni 2025 dan akan diumumkan kepada penggemar di Riyadh dalam beberapa hari mendatang.

"Atlet terhebat dunia, secara resmi bergabung dengan Al Nassr," bunyi pernyataan resmi klub. "Ini adalah penandatanganan yang tidak hanya akan menginspirasi klub kami untuk mencapai kesuksesan yang lebih besar, tetapi juga menginspirasi liga kami.''

Juara sembilan kali Liga Pro Saudi, Al Nassr, dilatih oleh mantan bos Roma dan Lyon Rudi Garcia. Al Nassr saat ini duduk di urutan kedua di tabel liga. 

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اَلَمْ تَرَ اِلَى الَّذِيْ حَاۤجَّ اِبْرٰهٖمَ فِيْ رَبِّهٖٓ اَنْ اٰتٰىهُ اللّٰهُ الْمُلْكَ ۘ اِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّيَ الَّذِيْ يُحْيٖ وَيُمِيْتُۙ قَالَ اَنَا۠ اُحْيٖ وَاُمِيْتُ ۗ قَالَ اِبْرٰهٖمُ فَاِنَّ اللّٰهَ يَأْتِيْ بِالشَّمْسِ مِنَ الْمَشْرِقِ فَأْتِ بِهَا مِنَ الْمَغْرِبِ فَبُهِتَ الَّذِيْ كَفَرَ ۗوَاللّٰهُ لَا يَهْدِى الْقَوْمَ الظّٰلِمِيْنَۚ
Tidakkah kamu memperhatikan orang yang mendebat Ibrahim mengenai Tuhannya, karena Allah telah memberinya kerajaan (kekuasaan). Ketika Ibrahim berkata, “Tuhanku ialah Yang menghidupkan dan mematikan,” dia berkata, “Aku pun dapat menghidupkan dan mematikan.” Ibrahim berkata, “Allah menerbitkan matahari dari timur, maka terbitkanlah ia dari barat.” Maka bingunglah orang yang kafir itu. Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang zalim.

(QS. Al-Baqarah ayat 258)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement