REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Direktur Olahraga Royal Antwerp Marc Overmars telah dirawat di rumah sakit setelah menderita stroke ringan. Mantan pemain sayap Ajax, Arsenal, dan Barcelona itu mengalami gangguan kesehatan pada Kamis (29/12/2022).
Overmars bergabung dengan Royal Antwerp awal tahun ini setelah satu dekade menjabat sebagai direktur urusan sepak bola di Ajax.
"Marc baik-baik saja sementara itu, tetapi harus santai untuk sementara waktu," kata pernyataan Antwerp dikutip Tribal Football, Sabtu (31/12/2022).
Pria asal Belanda usia 49 tahun itu dan keluarganya akan fokus pada pemulihannya.
Sebagai pemain, Overmars memenangkan tiga gelar liga dan Liga Champions bersama Ajax sebelum pindah ke Arsenal pada tahun 1997. Ia memenangkan trofi Liga Inggris sebelum bergabung dengan Barcelona pada tahun 2000.
Karier Overmars sering terganggu oleh cedera dan ia gantung sepatu pada 2004 silam.