Ahad 01 Jan 2023 21:21 WIB

3 Bentuk Ekstremisme dalam Menjalankan Ajaran Islam

Ekstremisme bisa menjangkiti siapapun tanpa pandang bulu

Rep: Muhyiddin/ Red: Nashih Nashrullah
Ilustrasi ekstremisme dalam Islam. Ekstremisme bisa menjangkiti siapapun tanpa pandang bulu
Foto: Antara
Ilustrasi ekstremisme dalam Islam. Ekstremisme bisa menjangkiti siapapun tanpa pandang bulu

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Ekstremisme dalam agama adalah bentuk pemahaman dan pengamalan yang berlebihan. 

Associate Professor Fakultas Agama Islam (FAI) Uhamka, Ai Fatimah Nur Fuad mengungkapkan tiga tantangan ekstremisme atau at-tatharruf. 

Baca Juga

Hal ini disampaikan dia saat menjadi pembicara dalam seminar nasional bertema "Peran Perempuan Muhammadiyah dalam Penguatan Islam Wasathiyah di Indonesia".

 “Jadi di hadapan kita itu banyak sekali tantangan ekstremisme, baik yang sifatnya keyakinan  atau sifatnya politik, atau sifatnya praktis sehari-hari,” ujarnya di kampus Uhamka, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jumat (30/12/2022).

Tantangan pertama adalah at-tatharruf al-i’tiqady atau ekstremisme dalam teologi/akidah. 

Menurut dia, ekstremisme ini bisa dicontohkan dengan munculnya aliran-aliran teologi seperti Qadairyah, Jahmiyah, Murji’ah, dan Syiah Ismailiyah.

Kedua, ada at-tatharruf as-siyasy atau ekstremisme politik. Misalnya, munculnya aliran Khawarij yang memboikot kekuasaan Ali bin Abi Thalib, sampai muncul pemikiran yang membolehkan membunuh Muslim selain pengikut Khawarij.

“Jadi kalau laisa minna, bukan bagian kita, maka dibolehkan dibunuh. Itulah bentuk ekstremisme yang ada yang terkait dengan politik,” ucap alumni Universitas Al-Azhar Kairo Mesir ini.

Sedangkan yang ketiga adalah at-tatharruf al-amaly atau ekstremisme dalam perbuatan. Misalnya, kata dia, orang berlebihan-lebihan dalam beribadah seperti berpuasa terus menerus tanpa berbuka atau sholat dalam jangka waktu yang lama tanpa melaksanakan kewajiban lain.

Menurut dia, itu juga merupakan bentuk yang ekstrem, bukan bentuk kesalehan yang total. 

“Ada sholat yang terus sholat saja sampai lupa menafkahi anak istrinya, atau berdakwah 40 hari 40 malam gak pulang-pulang seperti bang Thayib,” kata Ai.

“Jadi itu kebablasan itu, bukan saleh, tapi itu gak tahu hak dan kewajiban, termasuk memberikan nafkah,” imbuhnya.  

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْٓا اِذَا قُمْتُمْ اِلَى الصَّلٰوةِ فَاغْسِلُوْا وُجُوْهَكُمْ وَاَيْدِيَكُمْ اِلَى الْمَرَافِقِ وَامْسَحُوْا بِرُءُوْسِكُمْ وَاَرْجُلَكُمْ اِلَى الْكَعْبَيْنِۗ وَاِنْ كُنْتُمْ جُنُبًا فَاطَّهَّرُوْاۗ وَاِنْ كُنْتُمْ مَّرْضٰٓى اَوْ عَلٰى سَفَرٍ اَوْ جَاۤءَ اَحَدٌ مِّنْكُمْ مِّنَ الْغَاۤىِٕطِ اَوْ لٰمَسْتُمُ النِّسَاۤءَ فَلَمْ تَجِدُوْا مَاۤءً فَتَيَمَّمُوْا صَعِيْدًا طَيِّبًا فَامْسَحُوْا بِوُجُوْهِكُمْ وَاَيْدِيْكُمْ مِّنْهُ ۗمَا يُرِيْدُ اللّٰهُ لِيَجْعَلَ عَلَيْكُمْ مِّنْ حَرَجٍ وَّلٰكِنْ يُّرِيْدُ لِيُطَهِّرَكُمْ وَلِيُتِمَّ نِعْمَتَهٗ عَلَيْكُمْ لَعَلَّكُمْ تَشْكُرُوْنَ
Wahai orang-orang yang beriman! Apabila kamu hendak melaksanakan salat, maka basuhlah wajahmu dan tanganmu sampai ke siku, dan sapulah kepalamu dan (basuh) kedua kakimu sampai ke kedua mata kaki. Jika kamu junub, maka mandilah. Dan jika kamu sakit atau dalam perjalanan atau kembali dari tempat buang air (kakus) atau menyentuh perempuan, maka jika kamu tidak memperoleh air, maka bertayamumlah dengan debu yang baik (suci); usaplah wajahmu dan tanganmu dengan (debu) itu. Allah tidak ingin menyulitkan kamu, tetapi Dia hendak membersihkan kamu dan menyempurnakan nikmat-Nya bagimu, agar kamu bersyukur.

(QS. Al-Ma'idah ayat 6)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement