Rabu 04 Jan 2023 19:12 WIB

Erick Sebut Jalan Tol Pekanbaru-Bangkinang dapat Buka Sentra Ekonomi Baru

Dalam masa uji coba, Jalan Tol Pekanbaru-Bangkinang diminati banyak masyarakat.

Rep: Febrian Fachri/ Red: Gita Amanda
Penampakan Tol Pekanbaru-Bangkinang sepanjang 40 kilometer.
Foto: Dok BPTJ
Penampakan Tol Pekanbaru-Bangkinang sepanjang 40 kilometer.

REPUBLIKA.CO.ID, PEKANBARU -- Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir, menilai Jalan Tol Pekanbaru Bangkinang yang baru saja diresmikan Presiden Joko Widodo sudah lama dinantikan masyarakat. Erick menyebut kehadiran tol yang nantinya akan terkoneksi sampai ke Sumatra Barat itu dapat mendukung aktivitas masyarakat terutama di bidang ekonomi.

"Alhamdulillah Jalan Tol Ruas Pekanbaru-Padang, seksi Pekanbaru-Bangkinang telah diresmikan Presiden Jokowi. Semoga bisa mempercepat pertumbuhan pariwisata dan sentra-sentra ekonomi baru," kata Erick, Rabu (4/1/2023).

Erick menyebut selama beberapa pekan masa uji coba, Jalan Tol Pekanbaru-Bangkinang diminati banyak masyarakat. Dalam sehari, tol yang dikelola PT Hutama Karya itu mencatat 7 ribu transaksi setiap hari.

"Artinya, tol tersebut memang dinanti untuk mendukung aktivitas masyarakat," ucap Erick.