Jumat 06 Jan 2023 11:41 WIB

KM Hosanna Hilang, Nelayan Indramayu Bantu Pencarian 

KM Hosanna dengan sepuluh awaknya hilang kontak di sekitar perairan Indramayu pada 24

Rep: Lilis Sri Handayani/ Red: Agus Yulianto
Tim SAR melakukan pencarian korban hilang kecelakaan tenggelamnya kapal hilang kontak. (Ilustrasi)
Tim SAR melakukan pencarian korban hilang kecelakaan tenggelamnya kapal hilang kontak. (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, INDRAMAYU -- Para nelayan di Kabupaten Indramayu diminta untuk membantu upaya pengamatan terhadap KM Hosanna yang dilaporkan hilang kontak di sekitar perairan Indramayu. Kapal tersebut berisi sepuluh orang awak.

Permintaan bantuan kepada nelayan Indramayu itu disampaikan oleh Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas A Bandung (Basarnas Bandung), Jumaril, melalui surat bernomor B/06/OPS.02.01/SARBDG-2023 tertanggal 5 Januari 2023.

Surat tersebut ditujukan kepada ketua Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia (HNSI) Indramayu, untuk selanjutnya dapat menginformasikan kepada seluruh nelayan di sekitar perairan Indramayu, untuk dapat melakukan pengamatan terhadap objek dan awak kapal tersebut. Jika nanti menemukan ada tanda-tanda keberadaan KM Hosanna maupun awaknya, mereka diminta untuk menginformasikannya ke Basarnas Bandung.

Dalam surat tersebut disebutkan, KM Hosanna dengan sepuluh awak kapalnya dilaporkan hilang kontak di sekitar perairan Indramayu pada 24 Desember 2022. 

Dihubungi terpisah, Ketua DPD HNSI Kabupaten Indramayu, Dedi Aryanto, mengatakan, sudah menerima surat tersebut. Dia pun sudah menyebarkan informasi tersebut ke KUD-KUD, komunitas nelayan maupun tokoh-tokoh nelayan, untuk selanjutnya disebarluaskan ke nelayan.

"Tapi sampai sekarang belum ada informasi dari nelayan tentang keberadaan kapal dan para awak kapalnya," kata Dedi kepada Republika, Jumat (6/1/2023).

Dedi menyatakan, KM Hosanna bukan merupakan kapal Indramayu. Dia menyatakan, akan segera menginformasikan jika ada nelayan Indramayu yang menemukan tanda-tanda keberadaan kapal tersebut maupun awaknya.

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Terkait
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement