REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Barcelona akan berhadapan dengan tim gurem, sementara Real Madrid harus mengatasi perlawanan Villarreal pada babak 16 besar Copa del Rey. Pertemuan ini terjadi usai pengundian yang berlangsung Jumat (6/1/2023).
Barcelona untuk menghadapi Ceuta, tim dengan peringkat terendah yang tersisa di turnamen ini. Klub Primera Federacion mengalahkan Elche pada Selasa, dan akan berharap untuk menambah lawan mereka dari La Liga dalam daftar mereka. Ceuta berstatus tuan rumah.
Real Madrid asuhan Carlo Ancelotti juga mendapat hasil undian pada laga tandang, tapi kemungkinan akan lebih sulit daripada Barcelona. Los Blancos akan menghadapi Villarreal, yang terlebih dahulu akan mereka hadapi dalam pertandingan La Liga, Sabtu (7/1/2023) pukul 22.25 WIB ini. Pasukan Quique Setien akan berharap untuk maju melawan tim yang belum pernah mereka kalahkan di kandang dalam enam tahun.
Atletico Madrid menghadapi pertandingan yang sulit, setelah terundia menghadapi Levante jauh dari rumah. Real Betis akan menjamu Osasuna, sementara rival sekota mereka Sevilla akan bertandang ke Alaves. Valencia akan menghadapi Sporting di Gijon, Real Sociedad menjamu Mallorca dan Athletic Club akan melawan Espanyol di Bilbao.
Pertandingan akan berlangsung dari 17-19 Januari, sementara tanggal dan waktu pastinya akan diumumkan pada waktunya.
Undian 16 Besar Copa del Rey
17–19 Januari 2023 Ceuta vs Barcelona Ceuta
17–19 Januari 2023 Levante vs Atlético Madrid Valencia
17–19 Januari 2023 Sporting Gijón vs Valencia Gijón
17–19 Januari 2023 Alavés vs Sevilla Vitoria-Gasteiz
17–19 Januari 2023 Real Betis vs Osasuna Seville
17–19 Januari 2023 Villarreal vs Real Madrid Villarreal
17–19 Januari 2023 Real Sociedad vs Mallorca San Sebastián
17–19 Januari 2023 Athletic Bilbao vs Espanyol Bilbao