Sabtu 07 Jan 2023 22:46 WIB

Malaysia Taklukkan Thailand pada Leg Pertama Semifinal Piala AFF

Malaysia berbekal keunggulan 1-0 berlaga pada leg kedua semifinal di kandang Thailand

Pemain Malaysia Mohamad Faisal Bin Abdul Halim merayakan golnya ke gawang Thailand pada leg pertama semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Bukit Jalil, Selangor, Malaysia, Sabtu (7/1/2023) malam.
Foto: AP Photo/Vincent Thian
Pemain Malaysia Mohamad Faisal Bin Abdul Halim merayakan golnya ke gawang Thailand pada leg pertama semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Bukit Jalil, Selangor, Malaysia, Sabtu (7/1/2023) malam.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Malaysia membuka peluang lolos ke partai final Piala AFF 2022. Harimau Malaya menaklukkan Thailand 1-0 pada pertandingan leg pertama semifinal turnamen bergengsi antarnegara Asia Tenggara di Stadion Bukit Jalil, Selangor, Malaysia, Sabtu (7/1/2023) malam. Gol kemenangan Malaysia dicetak Mohamad Faisal bin Abdul Halim.

Juara Piala AFF 2010 itu bisa saja menang lebih besar seandainya wasit Korea Selatan Kim Dae-yong tidak menganulir gol kedua untuk tim tuan rumah 10 menit memasuki babak kedua. Sundulan Dominic Tan yang melesak mulus tidak disahkan.

Baca Juga

Kim awalnya mengeshkan gol tersebut setelah Tan menyambut bola tendangan bebas Lee Andrew Tuck ke area penalti, tapi kemudian memutuskan telah terjadi pelanggaran sebelum gol. Tayangan ulang televisi menunjukkan tidak ada kontak ilegal. Namun karena VAR tidak digunakan dalam turnamen ini, keputusan Kim di lapangan tetap berlaku, membuat marah tim tuan rumah.

Malaysia unggul lebih dulu pada menit ke-11 ketika Faisal merayakan ulang tahunnya yang ke-25 dengan melepaskan tendangan voli ke kaki kiper Kittipong Phoothawchuek. Faisal, yang mengenakan kostum nomor tujuh, merayakan golnya bak Cristiano Ronaldo.

Namun satu menit memasuki babak kedua, Teerasil Dangda hampir menyamakan kedudukan ketika dia mengarahkan sundulannya hanya mengenai tiang. Setelahnya, sundulan Tan pada menit ke-55 dianulir secara kontroversial.

Secara keseluruhan Thailand mendominasi laga dengan penguasaan bola mencapai 73 persen. Gajah Perang melepaskan 24 percobaan dengan empat mengarah ke gawang tanpa ada gol. Sementara Malaysia hanya melancarkan enam percobaan dengan satu-satunya tembakan on target berbuah gol. 

Leg kedua akan berlangsung di Bangkok pada Selasa (10/1/2023). Pemenang dari pertemuan dua leg akan menghadapi Indonesia atau Vietnam, yang akan melakoni leg kedua sehari lebih dulu. Jika Malaysia lolos, akan terjadi pertemuan tim yang dilatih sesama pelatih asal Korea Selatan. Malaysia saat ini ditangani oleh Kim Pan-gon, sementara Indonesia dan Vietnam juga ditukangi pelatih dari Korea Selatan.

Indonesia ditahan imbang Vietnam 0-0 dan wajib menang atau minimal menahan seri dengan gol tuan rumah pada laga di Stadion My Dinh, Hanoi.

sumber : Reuters
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement