Senin 16 Jan 2023 18:02 WIB

Cara Membuat Poached Egg Sempurna, tak Perlu Pakai Cuka!

Tanpa cuka, poached egg tetap bisa dimasak dengan sempurna.

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Reiny Dwinanda
Poached egg. Lewat akun TikTok @eatlikeanadult, seorang chef membagikan tips membuat poached egg yang sempurna tanpa tetesan cuka di air rebusan.
Foto: TikTok @eatlikeanadult
Poached egg. Lewat akun TikTok @eatlikeanadult, seorang chef membagikan tips membuat poached egg yang sempurna tanpa tetesan cuka di air rebusan.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Para koki punya cara memasak khusus di dapur agar poached egg alias telur rebus tanpa kulit bisa memiliki hasil yang sempurna. Sebagai informasi, poached egg berbeda dari telur rebus boiled egg yang direbus bersama dengan kulitnya.

Seorang mantan koki bernama Russell mengubah caranya memasak poached egg membagikan kiat tersebut via TikTok, lewat akun @eatlikeanadult miliknya. Russell bercerita, selama bertahun-tahun dia membuat poached egg seperti yang diajarkan di dapur profesional.

Baca Juga

Namun, setelah menonton video koki Michelin Star Paul Foster, Russell langsung mengubah cara memasak poached egg mengikuti trik ala Foster. Dalam sebuah video yang di-posting untuk 35,6 ribu pengikutnya, Russell berkata cara dari Foster lebih efektif dan mudah.

"Ketika saya diajari cara membuat poached egg di dapur profesional, saya diminta menambahkan cuka ke dalam air dan membuat pusaran yang kencang, tetapi baru-baru ini saya melihat koki Michelin Star memasaknya dan saya segera mengadopsi cara baru itu karena menurut saya lebih baik," ujar Russell.

Menurut Russell, cara Foster menciptakan poached egg memberi hasil yang diharapkan tanpa risiko tambahan rasa cuka. Pertama, tempatkan telur segar pada suhu kamar. Selanjutnya, rebus air dalam api kecil.

Sambil menunggu air rebusan panas, pecahkan telur ke dalam saringan sehingga bagian putih telur yang cair menjadi tiris. Langkah ini penting agar putih telur tidak amburadul ketika dicelupkan ke air.

Tunggu selama sekitar satu menit atau lebih. Tambahkan sedikit garam, lalu aduk air dalam panci dan tunggu sampai menjadi pusaran pelan. Ketika air diaduk perlahan, masukkan telur dari saringan untuk sepenuhnya terendam ke air.

Melakukan gerakan mengaduk yang pelan akan membuat telur tidak lengket ke saringan. Setelah itu, atur pengatur waktu selama dua menit. Periksa kondisi telur, jika sudah mencapai hasil yang diinginkan, angkat telur untuk ditiriskan sejenak dan disajikan.

Russel biasanya memasak dengan tambahan lagi sekitar 30 detik, lalu telur ditempatkan di sendok berlubang dan di atas tisu untuk menghilangkan kelebihan air. Dia senang mendapatkan bagian kuning telur yang indah dan tak encer, lalu tinggal menaburkan sedikit garam dan merica.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement