Jumat 18 May 2012 09:32 WIB

Libur Panjang, ROL Kunjungi LP3I

Rep: Agung Sasongko/ Red: Didi Purwadi
Logo LP3I
Foto: LP3I
Logo LP3I

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Suasana liburan panjang tidak menghalangi para mahasiswa LP3I untuk hadir dalam acara 'ROL To Campus' di Kampus LP3I Kramat Raya, Jakarta, Jum'at (18/5). Sekitar 50 mahasiswa hadir dalam acara tersebut.

Acting Marketing and PR Director LP3I, Tri Endi, mengatakan jika mahasiswa memang berniat untuk berilmu maka hari libur pun tidak akan menjadi halangan untuk hadir dalam acara pelatihan. Tentu, niatan ini akan menjadi semacam indikasi kuat keinginan seorang mahasiswa untuk maju.

"Alhamdulillah, kalian yang datang pelatihan ini adalah pilihan, dari seribu mahasiswa LP3I Kramat hanya 50 mahasiswa yang diberikan kesempatan untuk hadir dalam acara pelatihan," kata dia saat membuka acara pelatihan.

 

Sebabnya, Tri mengatakan agar para mahasiswa mampu memanfaatkan kesempatan yang ada untuk menambah dan memperdalam ilmu yang sudah didapatkan sebelum. "Silahkan kalian manfaatkan kesempatan ini. Disini kalian akan diberikan materi bagaimana cara menulis seperti apa, tentu materi ini dibutuhkan bagi kalian," kata dia.

Kepala Divisi Marketing Republika Online, Andriyanto, mengatakan acara pelatihan ini merupakan bentuk kepedulian Republika Online untuk memberikan pelatihan menulis kepada para mahasiswa. Menurutnya, pelatihan ini mungkin terlihat sepele namun sangat dibutuhkan mahasiswa sebagai bekal di masa depan.

"Jadi, manfaatkan betul pelatihan ini. Setelah tahu bagaimana cara menulis yang baik, maka kami tidak berhenti begitu saja, kami sediakan ruang khusus untuk kalian. Silahkan menulis apapun," kata dia.

Acara pelatihan ini merupakan yang ketiga, setelah sebelumnya tim Rol to Campus mendatangi Universitas Persada Indonesia (UPI YAI) dan Fakultas Hukum, Universitas Indonesia (FH UI). Pelatihan Rol to Campus, merupakan pelatihan sehari yang fokus pada pelatihan menulis, foto dan video. Tak ketinggalan bagaimana materi yang diberikan disisipi perkembangan dunia jurnalistik dan arus informasi yang berkembang saat ini.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement