Rabu 18 Jan 2023 21:49 WIB

Kisah Alfie Alfandy, dari OD Hingga Jadi Pendakwah

Alfie mendirikan Bikers Dakwah sebagai wadah dakwah.

Rep: Zahrotul Oktaviani/ Red: Ani Nursalikah
Founder Bikers Dakwah Alfie Alfandy saat berkunjung ke Kantor Republika, Jakarta, Rabu (18/1/2023). Kisah Alfie Alfandy, dari OD Hingga Jadi Pendakwah
Foto: Republika/Prayogi.
Founder Bikers Dakwah Alfie Alfandy saat berkunjung ke Kantor Republika, Jakarta, Rabu (18/1/2023). Kisah Alfie Alfandy, dari OD Hingga Jadi Pendakwah

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Nama Alfie Alfandy bukanlah asing bagi penikmat film dan sinetron Indonesia. Siapa yang sangka, sosok yang kerap wara-wiri di layar ini kini juga berkecimpung di dunia dakwah.

Pria kelahiran Medan ini pindah ke Jakarta setelah lulus SMA, mengejar mimpinya menjadi aktor Indonesia. Dalam perjalanannya, ia sempat berhadapan dengan pergaulan yang kurang tepat, yang membuatnya beberapa kali mengalami overdosis (OD) narkoba.

Baca Juga

"Dari situ, aku belajar berterima kasih kepada Allah SWT, karena ada hikmah di balik itu semua. Jadi tahu kehidupan malam bagaimana, tahu kalau make efeknya apa, kalau minum gimana," ujar dia saat berkunjung ke kantor Republika.co.id, Rabu (18/1/2023).

Dalam masa kelamnya ini, ia menyebut pernah hampir mengalami kematian, setidaknya dua hingga tiga kali. Meski sempat berada di posisi terendah dan bangkit, ia menekankan kesempatan ini belum tentu terjadi kepada setiap orang. Karena itu, ia mengimbau agar tidak ada yang mencoba-coba hal seperti ini.

Adapun titik balik yang membuat ia berubah terjadi ketika ia mulai merasa bosan dengan rutinitas yang ada. Rumah tempat ia tinggal sempat digerebek pihak berwajib, namun ia bisa selamat karena sedang bekerja. Selain itu, ia sempat mengalami overdosis hingga membuatnya melihat malaikat Izrail di depan mata.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement