Rabu 25 Jan 2023 19:41 WIB

Produk Ayam Goreng Baznas ZChicken Resmi Dapatkan Sertifikat Merek

Produk ZChicken merupakan program pemberdayaan ekonomi mustahik dari Baznas.

Produk ayam goreng ZChicken milik BAZNAS resmi mendapatkan sertifikat merek dari Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham).
Foto: Dok. BAZNAS
Produk ayam goreng ZChicken milik BAZNAS resmi mendapatkan sertifikat merek dari Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Program pemberdayaan ekonomi mustahik ZChicken Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) kini sudah mendapatkan sertifikat merek yang dikeluarkan oleh Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia RI. Produk ZChicken berupa ayam krispi yang renyah dengan bumbu yang khas dijual dengan konsep outlet gerobak dengan harga terjangkau sehingga dapat dinikmati semua kalangan.  

"Alhamdulillah setelah mengikuti prosedur pendaftaran merek, kini ZChicken telah menjadi merek asli milik BAZNAS. Program ZChicken merupakan salah satu dari banyaknya program BAZNAS yang digulirkan untuk membantu proses transformasi mustahik menjadi muzaki," ujar Ketua BAZNAS RI Prof Dr KH Noor Achmad, MA, dalam keterangan tertulis, di Jakarta, Rabu (25/1/2023). 

Baca Juga

Menurutnya, pencapaian ini tentu menjadi motivasi bagi BAZNAS untuk terus berupaya meningkatkan usaha mustahik. Program ZChicken juga menjadi komitmen BAZNAS dalam rangka mengentaskan kemiskinan dan menyejahterakan umat.

"Selain itu, program ini juga menjadi pertanggungjawaban BAZNAS dalam mengelola dana yang disalurkan muzaki agar dapat tepat sasaran dan dirasakan manfaatnya langsung oleh mustahik," tambahnya.

Noor menambahkan, fokus BAZNAS membuat mustahik merasakan manfaat luar biasa dari donasi yang disumbangkan donatur melalui BAZNAS. "Kami tentu terus berupaya bantuan yang diberikan tepat sasaran dan selalu transparan, agar masyarakat bisa melihat bahwa dana yang diberikan sampai di tangan orang yang tepat," katanya. 

Sementara itu, Pimpinan BAZNAS RI Saidah Sakwan MA mengatakan, sertifikat yang diraih menjadi bukti bahwa BAZNAS meningkatkan kualitas program pemberdayaan ekonomi mustahik melalui program ZChicken. Dalam pelaksanaannya, BAZNAS tak hanya memberi bantuan modal usaha, namun juga membentuk ekosistem pengelolaan usaha agar semakin optimal. 

"Dalam hal ini BAZNAS membentuk kelompok pengelola usaha sebagai distributor bahan baku ZChicken, yang tentunya usahanya juga dimiliki kelompok mustahik," kata Saidah. 

Ekosistem bisnis usaha ZChicken itu, kata Saidah mencakup peternakan ayam, Rumah Produksi Ayam Marinasi, dan pusat distribusi. Hal ini diharapkan dengan skema usaha ini dapat memaksimalkan pendapatan mustahik demi mencapai kesejahteraan.

"Dengan mendapatkan sertifikat merek ini, BAZNAS tentu akan terus mendorong memaksimalkan potensi pasar yang luas untuk program ZChicken. Tak lupa kami juga mengucapkan terima kasih banyak kepada donatur yang telah mempercayakan dan bersama BAZNAS untuk membantu mengangkat perekonomian mustahik," pungkasnya.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَاِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّ اَرِنِيْ كَيْفَ تُحْيِ الْمَوْتٰىۗ قَالَ اَوَلَمْ تُؤْمِنْ ۗقَالَ بَلٰى وَلٰكِنْ لِّيَطْمَىِٕنَّ قَلْبِيْ ۗقَالَ فَخُذْ اَرْبَعَةً مِّنَ الطَّيْرِفَصُرْهُنَّ اِلَيْكَ ثُمَّ اجْعَلْ عَلٰى كُلِّ جَبَلٍ مِّنْهُنَّ جُزْءًا ثُمَّ ادْعُهُنَّ يَأْتِيْنَكَ سَعْيًا ۗوَاعْلَمْ اَنَّ اللّٰهَ عَزِيْزٌحَكِيْمٌ ࣖ
Dan (ingatlah) ketika Ibrahim berkata, “Ya Tuhanku, perlihatkanlah kepadaku bagaimana Engkau menghidupkan orang mati.” Allah berfirman, “Belum percayakah engkau?” Dia (Ibrahim) menjawab, “Aku percaya, tetapi agar hatiku tenang (mantap).” Dia (Allah) berfirman, “Kalau begitu ambillah empat ekor burung, lalu cincanglah olehmu kemudian letakkan di atas masing-masing bukit satu bagian, kemudian panggillah mereka, niscaya mereka datang kepadamu dengan segera.” Ketahuilah bahwa Allah Mahaperkasa, Mahabijaksana.

(QS. Al-Baqarah ayat 260)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement