Ahad 29 Jan 2023 22:52 WIB

Kebaikan Hanya akan Muncul dari Kondisi Spiritual dan Hati yang Baik? Ini Penjelasannya

Kondisi hati dan spiritual yang bagus akan berdampak pada amal-amal kebaikan

Rep: Fuji E Permana / Red: Nashih Nashrullah
Beribadah mengerjakan amal baik /ilustrasi. Kondisi hati dan spiritual yang bagus akan berdampak pada amal-amal kebaikan
Beribadah mengerjakan amal baik /ilustrasi. Kondisi hati dan spiritual yang bagus akan berdampak pada amal-amal kebaikan

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Amal kebajikan yang dilakukan seseorang adalah hasil keadaan spiritual orang tersebut yang baik. 

Artinya, jika keadaan spiritual seseorang baik, maka akan nampak dalam amal kebajikan atau perbuatan baik yang dilakukannya. 

Baca Juga

حُسْنُ الأَعْمَالِ نَتَائِجُ حُسْنِ الأَحْوَالِ، وَحُسْنُ الأَحْوَالِ مِنَ التَّحَقُّقِ فِى مَقَامَاتِ الإِنْزَالِ

"Amal kebajikan merupakan hasil keadaan spiritual yang baik. Keadaan spiritual yang baik merupakan perwujudan dari kedudukan yang diberikan oleh Allah SWT." (Syekh Ibnu Athaillah as-Sakandari dalam kitab Al-Hikam