Bertemu di Semarang, Gibran dan Megawati Sempat Singgung Soal Kaesang

Rep: Muhammad Noor Alfian Choir/ Red: Fernan Rahadi

Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka (kiri) digandeng Ketua Umum PDIP Megawati Soekarno Putri usai acara pelantikan Hevearita Gunaryanti Rahayu sebagai Wali Kota Semarang periode 2021-2026, di Semarang, Jawa Tengah, Senin (30/1/2023).
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka (kiri) digandeng Ketua Umum PDIP Megawati Soekarno Putri usai acara pelantikan Hevearita Gunaryanti Rahayu sebagai Wali Kota Semarang periode 2021-2026, di Semarang, Jawa Tengah, Senin (30/1/2023). | Foto: Akun Twitter Gibran Rakabuming

REPUBLIKA.CO.ID, SOLO -- Wali Kota Solo Gibran Rakabuming mengatakan ketua umum (Ketum) PDIP Megawati Soekarnoputri sempat menyinggung soal keinginan putra bungsu presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep, terjun ke dunia politik.

Hal tersebut diungkapkan oleh Gibran ketika ditemui di Balai Kota solo, Selasa (31/1/2023) pagi. "Beliau (Megawati-Red) dulu yang menginisiasi pembicaraan itu, tentang Kaesang," katanya. 

Kendati demikian, Gibran enggan membocorkan pembicaraan tentang adiknya dengan Megawati. Ia juga tidak ingin mengungkapkan apakah Megawati tertarik untuk mengkader Kaesang. "Rahasia," katanya 

Selain itu, Gibran juga mengaku sempat menjalin pembicaraan dengan Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto terkait dengan keputusan putra bungsu presiden Joko Widodo yang ingin terjun ke dunia politik tersebut. "Ada, (mengkader Kaesang?) ya termasuk itu, rahasia," katanya.

Sebelumnya, putra sulung Jokowi tersebut mengatakan mengaku kaget atas pernyataan terbuka adik bungsunya yang mengungkapkan ketertarikan pada dunia politik selama makan siang bersama Presiden Joko Widodo dan keluarga di Ono Solo Coffee & Eatery, Senin (23/1/2023) lalu.

Terkait


Bertemu di Semarang, Megawati, Hasto, dan Gibran Sempat Bahas Kaesang

Digandeng Megawati Simbol Rekomendasi Jadi Cagub? Ini Respons Gibran

Digandeng Megawati, Gibran Sebut Peroleh Banyak Pesan 

Hasto Minta Kaesang tak Beda Partai, Ini Tanggapan Gibran 

PDIP 'Buka Pintu' Jika Kaesang Terjun ke Dunia Politik

Republika Digital Ecosystem

Kontak Info

Republika Perwakilan DIY, Jawa Tengah & Jawa Timur. Jalan Perahu nomor 4 Kotabaru, Yogyakarta

Phone: +6274566028 (redaksi), +6274544972 (iklan & sirkulasi) , +6274541582 (fax),+628133426333 (layanan pelanggan)

[email protected]

Ikuti

× Image
Light Dark