Selasa 07 Feb 2023 15:28 WIB

Avatar: The Way of Water Diprediksi Segera Geser Posisi Titanic

Penghasilan Avatar: The Way of Water secara domestik dan global terus bertambah.

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Reiny Dwinanda
Foto adegan film Avatar: The Way of Water. Film arahan James Cameron ini meraup pendapatan kotor tertinggi kedua di box office AS selama 2022. Kini, The Way of Water diprediksi mampu menyalip posisi Titanic.
Foto: Dok 20th Century Studios
Foto adegan film Avatar: The Way of Water. Film arahan James Cameron ini meraup pendapatan kotor tertinggi kedua di box office AS selama 2022. Kini, The Way of Water diprediksi mampu menyalip posisi Titanic.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sutradara James Cameron terus membuat rekor internasional dengan film terbarunya, Avatar: The Way of Water. Penghasilan sinema secara domestik dan global kian bertambah sejak film tayang perdana di bioskop Desember 2022 silam.

Secara keseluruhan, The Way of Water telah menghasilkan 2,174 miliar dolar AS (Rp 32,93 triliun) di seluruh dunia. Pendapatannya 1,538 miliar dolar AS (sekitar Rp 23,3 triliun) dari luar negeri dan 636 juta (Rp 9,63 triliun) di box office domestik Amerika Serikat.

Baca Juga

Banyak pihak memprediksi Avatar: The Way of Water akan segera menggeser posisi Titanic sebagai film berpenghasilan kotor tertinggi ketiga dalam sejarah. Sementara, posisi rilisan internasional terbesar pertama dan kedua secara global masih ditempati Avatar (2009) dan Avengers: Endgame.

Angsuran pertama film Avatar memegang gelar nomor satu dengan pendapatan global 2,92 miliar dolar AS (setara dengan Rp 44,24 triliun). Sementara, Avengers: Endgame mencapai pendapatan 2,7 miliar dolar AS (Rp 40,91 triliun) secara global.

Total penghasilan Titanic tercatat sebesar 2,19 miliar dolar AS (Rp 33,16 triliun). Bedanya cukup tipis dengan The Way of Watersehingga sekuel Avatar itu diperkirakan akan melampaui Titanic dalam penghitungan penjualan tiket keseluruhan pekan depan.

Negara-negara yang mencatatkan penghasilan tertinggi dari pemutaran The Way of Water antara lain China, Prancis, Jerman, dan Korea Selatan. The Way of Water yang masuk dalam nominasi film terbaik di Oscar 2023 dibintangi oleh Sam Worthington, Zoe Saldaña, Sigourney Weaver, Kate Winslet, dan Stephen Lang.

Pada April 2021, James Cameron muncul secara virtual di "The Tonight Show Starring Jimmy Fallon". Dia menceritakan tekanan besar untuk mengarahkan sekuel yang sangat dinanti, di mana pendahulunya adalah film yang dapat gelar terlaris sepanjang masa.

"Saya menangis. Saya hanya duduk di sini di meja saya dan menangis sepanjang hari karena tidak mungkin. Terlalu banyak tekanan, Bung," ujar pria berusia 68 tahun itu berseloroh.

Nyatanya, sekuel film berjalan lancar. Angsuran ketiga, keempat, dan kelima segera menyusul.

Bulan lalu, Cameron mengungkapkan bahwa posisi karakter utama Jake Sully (Sam Worthington) sebagai narator akan digantikan di setiap sekuel waralaba yang akan datang. Pada Avatar 3 yang dijadwalkan tayang Desember 2024, naratornya adalah Lo'ak (Britain Dalton).

Lo'ak adalah salah satu anak laki-laki Sully. Pada The Way of Water, Sully diceritakan sudah menikah dengan Neytiri (Zoe Saldana) dan memiliki empat anak, yakni Neteyam, Lo'ak, Kiri, dan Tuk. Untuk film keempat dan kelima, Cameron sudah menyiapkan narator berbeda.

"Kami melihatnya dari sudut pandang karakter yang berbeda dan film ketiga adalah dari sudut pandang Lo'ak," ungkap Cameron.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement