Rabu 08 Feb 2023 10:24 WIB

Erik Ten Hag Kesulitan Atur Strategi Lawan Pelatih Baru Leeds United, Buta Kemampuan Lawan

Persiapan menghadapi Leeds sudah dilakukan sejak jauh hari.

Rep: Afrizal Rosikhul Ilmi/ Red: Gilang Akbar Prambadi
Pelatih kepala Manchester United Erik ten Hag (kiri) memberikan arahan kepada Raphael Varane pada pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Manchester United dan Crystal Palace, di stadion Old Trafford di Manchester, Inggris,  Sabtu (4/2/2023).
Foto: AP Photo/Dave Thompson
Pelatih kepala Manchester United Erik ten Hag (kiri) memberikan arahan kepada Raphael Varane pada pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Manchester United dan Crystal Palace, di stadion Old Trafford di Manchester, Inggris, Sabtu (4/2/2023).

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Manajer Manchester United Erik ten Hag mengatakan bahwa keputusan Leeds United untuk memecat Jesse Marsch sebagai pelatih kepala memperumit persiapan timnya untuk pertemuan ganda kedua tim di Liga Primer. Setan Merah akan menyambut Leeds di Old Trafford pada Kamis (9/2/2023) sebelum mengunjungi Elland Road Ahad (12/2/2023)

Manchester United telah bersiap untuk menghadapi tim Marsch di Leeds, tetapi orang Amerika itu dipecat sebagai pelatih kepala pada Senin (6/2/2023), dengan Michael Skubala sekarang akan memimpin tim tamu di Old Trafford. Marsch hanya bertanggung jawab atas 37 pertandingan untuk Leeds, dengan rekor 11 kemenangan, 10 seri dan 16 kekalahan, dan perjuangan tim baru-baru ini menyebabkan pengunduran dirinya dari peran manajerial.

Baca Juga

Dalam sesi konferensi pers, Ten Hag mengatakan perubahan di ruang ganti Leeds pasti akan berdampak pada persiapan Manchester United. "Pasti, dan Anda tidak tahu. Kita harus menyadari hal itu. Ketika Jesse berada di Leeds, jelas bagaimana mereka bermain, cara bermain, sistem, gaya mereka," kata pelatih asal Belanda itu.

"Sekarang, mungkin saja mereka berubah tetapi mungkin juga mereka tidak berubah. Kami akan mencari tahu di lapangan besok dan kemudian kami membutuhkan antisipasi yang baik jika mereka berubah, dan jika tidak, kami tahu apa yang harus dilakukan," tambahnya. 

Antisipasi buruk itu pernah dilakukan sebelumnya saat melawan Aston Villa, perbedaan bagi mereka ketika Unai Emery masuk adalah mereka punya waktu seminggu untuk bersiap dan sekarang Leeds tidak punya banyak waktu untuk bersiap. "Kita akan lihat tapi kita perlu antisipasi yang baik dan proaktif," ujarnya. 

Ten Hag juga menanggapi pemecatan Marsch, yang mana Leeds tanpa kemenangan di Liga Primer Inggris sejak awal November, dan mereka akan memasuki pertandingan ini setelah kekalahan 1-0 dari Nottingham Forest. "Selalu menyedihkan jika seorang manajer adalah kolega dan dipecat, secara umum saya tidak percaya bahwa jika Anda memecat seorang manajer, Anda mendapatkan hasil yang lebih baik," kata Ten Hag.

"Seringkali, itu tidak berhasil. Biarkan manajer melakukan pekerjaan mereka, selesaikan pekerjaan mereka dan kemudian buat evaluasi yang baik. Jelas, tekanan tinggi dengan pembuat keputusan di klub sepak bola dan mereka berbalik. Tetapi jika Anda melihat faktanya, Anda melihat statistiknya, seringkali itu tidak berjalan dengan baik," tambahnya. 

Manchester United mencatatkan kemenangan 5-1 atas Leeds pada pertandingan yang sama di Old Trafford musim lalu, sementara mereka belum pernah kalah dari los blancos di kasta tertinggi Inggris sejak September 2002.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement