Sabtu 11 Feb 2023 04:53 WIB

Pneumo Planet, Pemukiman Canggih Manusia Bulan untuk Misi Artemis NASA

Desain Pneumo Planet yang didanai oleh ESA adalah fasilitas lengkap kebutuhan kehidupan.

Rep: Ilham Tirta/ Red: Partner
 Pemukiman manusia di bulan,
Pemukiman manusia di bulan,

ANTARIKSA -- Didanai oleh Badan Antariksa Eropa (ESA), perusahaan PneumoCell berhasil mengembangkan konsep tempat tinggal yang canggih di permukaan bulan. Habitat yang dinamai Pneumo Planet akan ditawarkan untuk misi Artemis NASA, yang bertujuan akhir mengirim koloni manusia di bulan untuk tinggal.

Desain habitat bulan menjadi bagian dari program OSIP ESA. Badan itu merupakan penyumbang berbagai fasilitas pendukung dalam program Artemis NASA. Karena itu, hadirnya Pneumo Planet menjadi kabar baru dari program Artemis.

Proyek Pneumo Planet telah dirinci dalam sebuah makalah yang diterbitkan di jurnal Planetary and Space Science pada Desember 2022. Berikut adalah penjelasan dan gambar ilustrasi tempat tinggal manusia bulan tersebut yang dikutip dari situs resmi PneumoCell:

Habitat bulan akan berlokasi di sekitar salah satu kutub bulan, dimana sinar matahari tersedia hampir secara permanen. Habitat akan beroperasi secara mandiri dalam jangka panjang dengan memproduksi dan mendaur ulang oksigen dan makanan. Semua itu dilakukan di dalam rumah kaca besar yang secara eksklusif menggunakan tenaga penyinaran matahari.

Konsep ini menampilkan kombinasi dari:

- Struktur tiup ultra-ringan prefabrikasi.

- Penutup struktur yang menggelembung dengan lapisan regolith longgar lokal setebal 4 -5 meter. Itu adalah perlindungan yang efisien dari suhu ekstrem, meteorit, dan radiasi kosmik.

- Cermin yang berputar ke arah matahari sehingga membawa sinar matahari ke dalam rumah kaca.

- Di atas rangka menara hiperbolik, dipasang membran cermin yang memantulkan sinar matahari yang datang secara horizontal ke dalam kawah buatan. Cermin berbentuk kerucut lainnya akan mengarahkan sinar matahari ke rumah kaca toroidal. Menara ini didasarkan pada rel magnet melingkar sehingga dapat berputar mengikuti arah cahaya matahari. Untuk mensimulasikan malam, cermin tinggal berpaling dari matahari selama 5-6 jam dalam setiap siklus 24 jam.

Baca:

Ilustrasi Pneumo Planet:

Satu Pneumo Planet akan terintegrasi dengan unit-unit lainnya.
Satu Pneumo Planet akan terintegrasi dengan unit-unit lainnya.
Setiap Peneumo Planet akan menghasilkan energi sendiri dari sinar matahari yang ditangkap cermin.
Setiap Peneumo Planet akan menghasilkan energi sendiri dari sinar matahari yang ditangkap cermin.
Konektifitas setiap Pneumo Planet.
Konektifitas setiap Pneumo Planet.
Tempat yang cocok untuk melakukan eksperimen.
Tempat yang cocok untuk melakukan eksperimen.
Pnemo Planet mampu mendaur ulang oksigen dan menghasilkan energi listrik dari sinar matahari secara mendiri.
Pnemo Planet mampu mendaur ulang oksigen dan menghasilkan energi listrik dari sinar matahari secara mendiri.
Pintu keluar masuk penghuni Pneumo Planet.
Pintu keluar masuk penghuni Pneumo Planet.
Tumbuhan dapat hidup sebagai sumber makanan.
Tumbuhan dapat hidup sebagai sumber makanan.
Manusia bulan dapat beraktivitas tanpa tabung pemasok oksigen.
Manusia bulan dapat beraktivitas tanpa tabung pemasok oksigen.
Cermin dapat menghadirkan malam hari dengan berpaling dari sinar matahari.
Cermin dapat menghadirkan malam hari dengan berpaling dari sinar matahari.
Astronot bisa beraktivitas di bulan dalam waktu yang cukup lama.
Astronot bisa beraktivitas di bulan dalam waktu yang cukup lama.

sumber : https://antariksa.republika.co.id/posts/201489/pneumo-planet-pemukiman-canggih-manusia-bulan-untuk-misi-artemis-nasa
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement