Rabu 15 Feb 2023 18:22 WIB

Kebakaran Terjadi di Area Pabrik Onderdil Kendaraan Sukabumi

Kerugian akibat kebakaran di pabrik onderdil Sukabumi diperkirakan Rp 150 juta.

Rep: Riga Nurul Iman/ Red: Irfan Fitrat
(ILUSTRASI) Kebakaran.
Foto: pixabay
(ILUSTRASI) Kebakaran.

REPUBLIKA.CO.ID, SUKABUMI — Kebakaran dilaporkan terjadi di area pabrik onderdil kendaraan di kawasan Jalan RH Didi Sukardi, Kelurahan Nanggeleng, Kecamatan Citamiang, Kota Sukabumi, Jawa Barat, Rabu (15/2/2023). Lima unit kendaraan pemadam kebakaran (damkar) dikerahkan untuk melakukan penanganan.

Kepala Bidang Damkar Dinas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dan Damkar Kota Sukabumi, Sudrajat, mengatakan, kejadian kebakaran di area pabrik onderdil itu dilaporkan sekitar pukul 11.42 WIB, Rabu. “Gudang yang kebakaran berada di area PT Universal Indo Gemilang,” kata Sudrajat di lokasi kejadian.

Menurut Sudrajat, petugas damkar sudah tiba di lokasi kejadian sekitar 12 menit setelah masuk laporan. Lima mobil damkar dikerahkan. Api dilaporkan sudah bisa dipadamkan sekitar pukul 14.00 WIB.

Sudrajat mengatakan, kebakaran terjadi pada bagian pengecatan di area pabrik onderdil kendaraan itu. Menurut dia, tidak ada korban luka ataupun korban jiwa akibat kejadian tersebut. Saat terjadi kebakaran, kata dia, karyawan pabrik tengah istirahat.

Akibat kebakaran tersebut, kerugian materiel diperkirakan mencapai sekitar Rp 150 juta. Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi ikut memantau pemadaman kebakaran di area pabrik onderdil kendaraan itu. “Penanganan kebakaran dilakukan dengan cepat,” kata Fahmi.

Personel damkar dibantu petugas dari institusi lainnya dalam upaya menangani kebakaran. Fahmi mengatakan, penyebab kebakaran di bagian pengecatan pabrik onderdil kendaraan itu akan ditelusuri oleh damkar dan kepolisian. “Alhamdulillah, tidak ada korban jiwa maupun luka,” ujar Fahmi.

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement