Rabu 22 Feb 2023 21:40 WIB

Pustakawan Universitas BSI Hadiri Musyawarah Wilayah FPPTI DKI Jakarta

Musyawarah FPPTI DKI Jakarta digelar untuk memilih kepengerusan periode 2023-2026.

Forum Perpustakaan Perguruan Tinggi (FPPTI) DKI Jakarta sukses mengadakan musyawarah wilayah untuk menggantikan kepemimpinan periode 2019-2023. Acara ini diikuti oleh anggota FPPTI DKI Jakarta, salah satunya Kampus Digital Kreatif Universitas BSI (Bina Sarana Informatika).
Foto: Dok. Universitas BSI
Forum Perpustakaan Perguruan Tinggi (FPPTI) DKI Jakarta sukses mengadakan musyawarah wilayah untuk menggantikan kepemimpinan periode 2019-2023. Acara ini diikuti oleh anggota FPPTI DKI Jakarta, salah satunya Kampus Digital Kreatif Universitas BSI (Bina Sarana Informatika).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Forum Perpustakaan Perguruan Tinggi (FPPTI) DKI Jakarta sukses mengadakan musyawarah wilayah untuk menggantikan kepemimpinan periode 2019-2023. Acara ini diikuti oleh anggota FPPTI DKI Jakarta, salah satunya Kampus Digital Kreatif Universitas BSI (Bina Sarana Informatika). Bertempat di Universitas Tarumanegara, kegiatan ini dilaksanakan pada Selasa (14/2/2023). 

Adapun Novita Indriyani selaku Staf Warek Bidang Non Akademik, Ria Indriani dan Rahidzat selaku Pustakawan Universitas BSI berkesempatan menghadiri kegiatan itu. Ria mengatakan bahwa kegiatan tersebut berisi agenda pembacaan laporan pertanggungjawaban FPPTI DKI Jakarta yang dilakukan oleh Irma Irawati Ibrahim selaku ketua FPPTI DKI Jakarta tahun 2021-2022. 

Baca Juga

“Dalam laporan pertanggungjawaban tersebut dipaparkan susunan kepengurusan dan kegiatan-kegiatan yang telah diselenggarakan FPPTI DKI Jakarta mulai tahun 2019 hingga tahun 2022. Serta, pelaporan terkait dengan jumlah keanggotaan FPPTI DKI setiap tahunnya,” ujar Ria dalam keterangan rilis, Rabu (22/2/2023). 

Ia menambahkan, acara ini juga dilanjutkan dengan pemaparan rancangan rencana kerja FPPTI DKI Jakarta tahun 2023-2026 yang dirangkum dalam tiga program utama, yakni mendukung penguatan kelembagaan melalui akreditasi perpustakaan dan sertifikasi pustakawan/tenaga perpustakaan. Kemudian, penguatan kompetensi tenaga perpustakaan dalam mendukung tridharma perguruan tinggi serta penguatan literasi berkelanjutan.

“Dalam pemilihan Ketua FPPTI DKI Jakarta kepengurusan periode tahun 2023-2026, terpilih Kembali Irma Irawati Ibrahim mengalahkan dua calon kandidat lainnya. Diharapkan dengan kepengurusan FPPTI DKI Jakarta untuk periode 2023-2026 dapat menjadi mitra para perpustakaan perguruan tinggi dalam meningkatkan mutu pendidikan menuju perguruan tinggi bertaraf dunia,” tutup Ria.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَاِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّ اَرِنِيْ كَيْفَ تُحْيِ الْمَوْتٰىۗ قَالَ اَوَلَمْ تُؤْمِنْ ۗقَالَ بَلٰى وَلٰكِنْ لِّيَطْمَىِٕنَّ قَلْبِيْ ۗقَالَ فَخُذْ اَرْبَعَةً مِّنَ الطَّيْرِفَصُرْهُنَّ اِلَيْكَ ثُمَّ اجْعَلْ عَلٰى كُلِّ جَبَلٍ مِّنْهُنَّ جُزْءًا ثُمَّ ادْعُهُنَّ يَأْتِيْنَكَ سَعْيًا ۗوَاعْلَمْ اَنَّ اللّٰهَ عَزِيْزٌحَكِيْمٌ ࣖ
Dan (ingatlah) ketika Ibrahim berkata, “Ya Tuhanku, perlihatkanlah kepadaku bagaimana Engkau menghidupkan orang mati.” Allah berfirman, “Belum percayakah engkau?” Dia (Ibrahim) menjawab, “Aku percaya, tetapi agar hatiku tenang (mantap).” Dia (Allah) berfirman, “Kalau begitu ambillah empat ekor burung, lalu cincanglah olehmu kemudian letakkan di atas masing-masing bukit satu bagian, kemudian panggillah mereka, niscaya mereka datang kepadamu dengan segera.” Ketahuilah bahwa Allah Mahaperkasa, Mahabijaksana.

(QS. Al-Baqarah ayat 260)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement