Jumat 24 Feb 2023 09:56 WIB

BUMN Bangun Jalan Tol di IKN, Erick Thohir Pasang Target Operasional 2024

Jalan tol di wilayah IKN Nusantara, salah satunya bakal dibangun sepanjang 27,4 km.

Rep: Muhammad Nursyamsi/ Red: Friska Yolandha
Menteri BUMN Erick Thohir (tengah). Sejumlah perusahaan pelat merah di bidang konstruksi bergandengan dalam membangun jalan tol di Ibu Kota Negara baru atau IKN Nusantara.
Foto: Republika/Putra M. Akbar
Menteri BUMN Erick Thohir (tengah). Sejumlah perusahaan pelat merah di bidang konstruksi bergandengan dalam membangun jalan tol di Ibu Kota Negara baru atau IKN Nusantara.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sejumlah perusahaan pelat merah di bidang konstruksi bergandengan dalam membangun jalan tol di Ibu Kota Negara baru atau IKN Nusantara. Menteri BUMN Erick Thohir menargetkan pembangunan jalan tol ini bisa rampung akhir 2024.

Jalan tol di wilayah IKN Nusantara, salah satunya bakal dibangun sepanjang 27,4 kilometer. Pembangunannya akan dilakukan dalam beberapa tahap atau paket.

Baca Juga

Ada tiga BUMN karya yang disebut Erick Thohir menggarap proyek jalan bebas hambatan itu. Di antaranya, Hutama Karya, Adhi Karya, dan Brantas Abipraya.

"Dari rencana pembangunan Ibu Kota Negara, ini kita sedang coba tembuskan jalan tol, kerja sama HK, Adhi Karya, Brantas," kata dia di Instagram @erickthohir, Rabu (22/2/2023), dikutip jumat (24/2/2023).

"Bismillah kita usahakan (selesai) akhir 2024," sambung Erick.

Untuk diketahui, Menteri BUMN Erick Thohir menemani Presiden Joko Widodo meninjau IKN Nusantara. Dalam unggahan itu, ada juga beberapa menteri kabinet Jokowi, seperti Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, dan Menteri ATR/BPN Hadi Tjahjanto. Rombongan juga terlihat didampingi oleh Kepala Otorita IKN Bambang Susantono.

"Meninjau pembangunan jalan tol, hasil kolaborasi dengan @kemenpupr di bawah Pak Basuki dan beberapa BUMN karya. Jalan tol ini dimulai dari KM 08 untuk menuju Ibu Kota Nusantara (IKN) sepanjang 27,4 kilometer. InsyaAllah sinergi pembangunan infrastruktur ini membuahkan hasil yang baik. Bismillah," tulis Erick dalam keterangan unggahannya.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement