Rabu 01 Mar 2023 09:39 WIB

Heru Budi Klaim Telah Bangun 238 Titik Kawasan Hijau di Jakarta 

Pj Gubernur DKI Heru Budi mengeklaim telah bangun 238 titik kawasan hijau di Jakarta.

Rep: Haura Hafizhah/ Red: Bilal Ramadhan
Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono dalam kegiatan penanaman pohon di Taman Sensori, Jalan Pandawa RT 08 RW 02, Kelurahan Kamal, Kecamatan Kalideres, Jakarta Barat, Selasa (28/2/2023). Pj Gubernur DKI Heru Budi mengeklaim telah bangun 238 titik kawasan hijau di Jakarta.
Foto: Republika/Eva Rianti
Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono dalam kegiatan penanaman pohon di Taman Sensori, Jalan Pandawa RT 08 RW 02, Kelurahan Kamal, Kecamatan Kalideres, Jakarta Barat, Selasa (28/2/2023). Pj Gubernur DKI Heru Budi mengeklaim telah bangun 238 titik kawasan hijau di Jakarta.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono mengklaim telah membangun 238 titik kawasan hijau di DKI Jakarta. Ratusan titik kawasan hijau tersebut ditata selama tiga bulan sejak dirinya didapuk menjadi pemimpin Ibu Kota. 

"Selama tiga bulan jajaran Pemda sudah bisa menambah, membangun 238 lokasi taman (kawasan hijau)," kata Heru kepada wartawan di kawasan Taman Sensori, Kelurahan Kamal, Kecamatan Kalideres, Jakarta Barat, Selasa (28/2/2023). 

Baca Juga

Heru diketahui memang cukup banyak melakukan kegiatan penghijauan taman di berbagai titik atau taman di Jakarta. Ke depan dia menyebut akan terus mengembangkan penataan ruang terbuka hijau sebagai lokasi interaksi dan aktivitas masyarakat. 

"Kami di Pemprov DKI Jakarta terus melakukan penanaman pohon dan penghijauan lokasi-lokasi yang memang milik Pemprov DKI," terangnya. 

Heru melanjutkan, selain membangun fisik taman, sejumlah fasilitas yang menunjang penghijauan atau mengutamakan aspek lingkungan juga dilakukan. Di antaranya dengan membuat penampungan air untuk mengatasi limpahan air hujan. Koordinasi mengenai hal itu ada di Dinas Pertamanan dan Hutan Kota (Distamhut) dan Dinas Sumber Daya Air (SDA) DKI Jakarta. 

"Intinya adalah ruang terbuka hijau ini adalah untuk masyarakat di sekitarnya. Saya minta menambahkan kalau bisa ada tempat penampungan air, sehingga bisa mengurangi banjir yang ada," tuturnya.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement