Rabu 01 Mar 2023 11:13 WIB

Arsenal Siap Bayar Mahal Demi Gaet Lautaro Martinez dari Inter Milan

Arteta meminta Arsenal untuk mendatangkan sosok penyerang tajam.

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Endro Yuwanto
Striker Inter Milan, Lautaro Martinez. Arsenal tertarik meminang Lautaro Martinez.
Foto: AP Photo/Antonio Calanni
Striker Inter Milan, Lautaro Martinez. Arsenal tertarik meminang Lautaro Martinez.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Arsenal tengah berjuang untuk memenangkan gelar pertama Liga Primer Inggris selama hampir dua dekade. Saat ini the Gunners menduduki kursi teratas klasemen.

Demi terus bersaing di papan atas Liga Primer, pelatih Mikel Arteta kini mencoba mengatasi opsi terbatas di lini serangan dalam beberapa bulan terakhir.

Baca Juga

Absennya penyerang baru Gabriel Jesus, yang mengalami cedera lutut selama Piala Dunia 2022 ternyata menghilangkan sisi tajam lini gedor Meriam London.

Eddie Nketiah lebih banyak tampil sebagai penyerang tengah saat Gabriel Jesus absen, sementara Gabriel Martinelli dan tambahan baru Leandro Trossard juga memiliki peran singkat di tengah.

Penguatan di lini serang akan dilakukan menjelang kampanye musim 2023/2024, dan menurut jurnalis GiveMeSport Phil Brown dilansir Sportsmole, Selasa (28/2/2023) Arteta meminta klub untuk mendatangkan sosok penyerang tajam.

Hierarki klub dilaporkan bersedia mengucurkan dana segar untuk transfer musim panas dengan Arsenal kepincut mengerek penyerang Inter Milan, Lautaro Martinez.

"Arsenal sudah lama tertarik dengan Martinez. Apakah mereka benar-benar pernah mengajukan tawaran nyata? Sejauh ini saya tidak yakin," kata Brown menjelaskan kepada Football London.

Meski demikian, Brown mengeklaim petinggi Arsenal siap merogoh kocek besar untuk attacante berusia 25 tahun. Apalagi, Inter tengah membutuhkan dana segar. "Tapi yang pasti, sudah ada pembicaraan satu sama lain dan saya pikir Martinez adalah pemain yang akan mereka bayar dengan harga mahal," sambung Brown.

Martinez bergabung dengan Inter dari klub Argentina, Racing Club, pada musim panas 2018 dan sejak itu ia membuktikan dirinya sebagai pemain kunci dan salah satu penyerang terkemuka di kompetisi Serie A Liga Italia.

Pemenang Piala Dunia 2022 bersama timnas Argentina itu telah membukukan 90 gol dan 31 assist dalam 215 penampilan untuk i Nerazzurri di semua kompetisi, termasuk 16 gol dan tujuh assist dalam 34 pertandingan kampanye musim 2022/2023.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement