Kamis 09 Mar 2023 07:10 WIB

HIPMI Go Bantu UMKM Permudah Akses Ekosistem Digital

Aplikasi ini akan menjadi basis kuat HIMPI.

Red: Gilang Akbar Prambadi
Ilustrasi aplikasi bisnis digital.
Foto: www.freepik.com
Ilustrasi aplikasi bisnis digital.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Badan Pengurus Pusat Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (BPP HIPMI) memperkenalkan aplikasi HIPMI Go kala bertamu ke Kementrian Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah (Kemenkop UKM). Para pengurus BPP HIPMI disambut oleh Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki.

Ketua Umum BPP HIPMI Akbar Himawan Buchari, mengatakan HIPMI selalu berupaya mendorong pelaku usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) untuk naik kelas dengan melakukan penguatan integrasi ke ekosistem digital. Sehingga HIPMI melakukan terobosan dengan menghadirikan sebuah aplikasi HIPMI GO.

Baca Juga

“Kami HIPMI selalu berupaya mendorong pelaku UMKM untuk naik kelas melalui penguatan integrasi pada ekosistem digital," kata AHB, Rabu (8/3/2023).

AHB, menjelaskan bahwa HIPMI GO merupakan platform digital yang dibuat untuk meningkatkan layanan, rasio dan perluasan pasar, menyediakan Akademi UKM serta Koperasi. Aplikasi ini akan menjadi basis kuat HIMPI untuk melahirkan pengusaha-pengusaha baru di Indonesia.