Kamis 09 Mar 2023 23:35 WIB

BKSDA: Kemunculan Harimau di Solok Selatan Hanya Sementara

Warga sudah kembali beraktivitas ke ladang.

Harimau Sumatera. Ilustrasi. BKSDA: Kemunculan Harimau di Solok Selatan Hanya Sementara
Foto: ANTARA FOTO/Fransisco Carolio
Harimau Sumatera. Ilustrasi. BKSDA: Kemunculan Harimau di Solok Selatan Hanya Sementara

REPUBLIKA.CO.ID, PADANG ARO -- Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Sumatera Barat (Sumbar) menyebutkan kemunculan Harimau Sumatera yang sempat menerkam ternak warga Nagari Lubuk Gadang Utara, Kabupaten Solok Selatan hanya sementara.

"Muncul sementara saja. Saat ini sudah tak ada kemunculan Harimau Sumatera," kata Kepala BKSDA Sumbar Ardi Andono melalui pesan WhatsApp yang diterima, Kamis (9/3/2023).

Baca Juga

Tim dari BKSDA Sumbar telah ke lokasi tempat diduga adanya kemunculan Harimau Sumatera di Jorong Koto Rambah, Nagari Lubuk Gadang Utara, Kecamatan Sangir, pada Ahad (7/3/2023), sehari setelah ternak warga diterkam binatang buas.

Namun sesampainya di lokasi, kedatangan Tim BKSDA ditolak oleh pemilik ternak karena menduga harimau tersebut sengaja dilepaskan oleh BKSDA, mengingat tahun lalu kejadian serupa pernah terjadi.

"Kami memberikan pengertian kepada warga," ujarnya.

Penjabat Sementara Wali Nagari Lubuk Gadang Utara, Joni Pardilo, mengatakan warga telah kembali melakukan aktivitas ke ladang setelah informasi kemunculan harimau.

"Warga sudah kembali beraktivitas ke ladang. Warga tidak resah karena tidak ada yang melihat langsung (harimau)," ujarnya.

Ia menceritakan dua kerbau milik warga yang bernama Wil diduga diterkam harimau pada Sabtu (6/3/2023) sore, seekor meninggal dan satu ekor mengalami luka-luka.

Ia mengatakan kandang milik Wil memang berada tak jauh dari batas hutan yang ada di daerah itu. "Kata orang BKSDA kandang itu memang dekat dengan di wilayah jelajah harimau tersebut," katanya.

Joni menyebutkan saat tim BKSDA Sumbar ke lokasi kemunculan harimau sempat ditolak oleh pemilik ternak karena sebelumnya pernah terjadi, namun harimaunya tidak dipindahkan.

"Tahun lalu juga sempat muncul di daerah itu dan menerkam sapi. Jadi orang yang punya ternak itu marah-marah kepada petugas, kenapa telah pernah kejadian namun tidak direlokasi harimaunya," ujar Joni.

Ia menyebutkan informasi dari BKSDA jumlah harimau yang muncul diperkirakan hanya seekor. "Kami nanti koordinasi dengan BKSDA jika harimau tersebut muncul kembali," ujarnya.

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement