Selasa 14 Mar 2023 13:29 WIB

Polisi Minta Korban Penipuan Tiket Konser Blackpink Segera Melapor

Polda Metro Jaya meminta korban penipuan tiket konser Blackpink segera melaporkannya.

Rep: Ali Mansur/ Red: Bilal Ramadhan
Girl band asal Korea Selatan BLACKPINK tampil pada konsernya yang bertajuk BLACKPINK BORN PINK In Jakarta di Gelora Bung Karno, Jakarta, Ahad (12/3/2023). Polda Metro Jaya meminta korban penipuan tiket konser Blackpink segera melaporkannya.
Foto: ANTARA FOTO
Girl band asal Korea Selatan BLACKPINK tampil pada konsernya yang bertajuk BLACKPINK BORN PINK In Jakarta di Gelora Bung Karno, Jakarta, Ahad (12/3/2023). Polda Metro Jaya meminta korban penipuan tiket konser Blackpink segera melaporkannya.

REPUBLIKA.CO.ID, aliJAKARTA – Polda Metro Jaya mengimbau masyarat yang merasa menjadi korban penipuan pembelian tiket konser blackpink melalui akun Instagram dengan nama pengguna @mbajastip_. Ditreskrimum Polda Metro Jaya sendiri telah melakukan langkah-langkah penyelidikan meski belum ada laporan dari korban.

“Dalam hal ini Subdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya sudah melakukan langkah-langkah penyelidikan. Namun sejauh ini belum adanya laporan secara resmi kepada Polda Metro Jaya,” ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Trunoyudo Wisnu Andiko, dalam keterangannya, Senin (13/3/2023).

Baca Juga

Namun, Trunoyudo tetap mengimbau kepada para korban-korban yang merasa dirugikan untuk segera membuat laporan untuk tindak lanjut berikutnya. Penyidik juga telah menghubungi para korban untuk membuat laporan terkait kasus dugaan penipuan yang menimpanya.

“Kami mengimbau untuk segera membuat laporan. Langkah penyidik sudah menghubungi para korban untuk membuat laporan ke Polda Metro Jaya,” jelas Trunoyudo.

Salah satu pengguna media sosial Twitter dengan akun berinisial DH mengeklaim menjadi korban penipuan pembelian tiket konser blackpink. Dia mengunggah adanya kerugian terkait dugaan penipuan terhadap korban-korban lain dengan nilai Rp 172 juta. Akun Twitter DH sendiri mengaku membeli tiket sebanyak 64 tiket konser Blackpink.

“Temen gw beli 64 tiket Blackpink di mbajastip total 172 juta. Gw nitip 8 tiket juga huhu gimana nih ga dapet tiketnya, refundnya juga belom, help,” tulis DH.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَمَا تَفَرَّقُوْٓا اِلَّا مِنْۢ بَعْدِ مَا جَاۤءَهُمُ الْعِلْمُ بَغْيًاۢ بَيْنَهُمْۗ وَلَوْلَا كَلِمَةٌ سَبَقَتْ مِنْ رَّبِّكَ اِلٰٓى اَجَلٍ مُّسَمًّى لَّقُضِيَ بَيْنَهُمْۗ وَاِنَّ الَّذِيْنَ اُوْرِثُوا الْكِتٰبَ مِنْۢ بَعْدِهِمْ لَفِيْ شَكٍّ مِّنْهُ مُرِيْبٍ
Dan mereka (Ahli Kitab) tidak berpecah belah kecuali setelah datang kepada mereka ilmu (kebenaran yang disampaikan oleh para nabi) karena kedengkian antara sesama mereka. Jika tidaklah karena suatu ketetapan yang telah ada dahulunya dari Tuhanmu (untuk menangguhkan azab) sampai batas waktu yang ditentukan, pastilah hukuman bagi mereka telah dilaksanakan. Dan sesungguhnya orang-orang yang mewarisi Kitab (Taurat dan Injil) setelah mereka (pada zaman Muhammad), benar-benar berada dalam keraguan yang mendalam tentang Kitab (Al-Qur'an) itu.

(QS. Asy-Syura ayat 14)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement