Kamis 16 Mar 2023 02:31 WIB

Pencuri Rumah Salah di Kairo Ditangkap, Barang-barangnya akan Dikembalikan

Salah satu yang dicuri adalah medali runner up Piala Afrika 2021.

 Pemain Liverpool Mohamed Salah mendapatkan kembali barang-barangnya yang dicuri dari rumahnya di Kairo.
Foto: AP Photo/Jon Super
Pemain Liverpool Mohamed Salah mendapatkan kembali barang-barangnya yang dicuri dari rumahnya di Kairo.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Striker Liverpool, Mohamed Salah, telah mendapatkan kembali beberapa barang berharga miliknya setelah polisi Mesir berhasil mengungkapkan kasus pencurian yang terjadi di rumahnya di Kairo beberapa waktu lalu. Penyerang timnas Mesir ini menjadi korban pencurian di rumahnya pada awal Maret lalu.

Polisi Mesir menyelidiki kejahatan tersebut dan mengungkap kasusnya. Pihak berwenang mengidentifikasi para tersangka dan melakukan penangkapan yang diperlukan untuk menemukan barang-barang yang diambil. Salah satu tersangka adalah mantan petugas keamanan di kompleks perumahan Salah.

Baca Juga

Hasilnya, beberapa barang berharga milik Salah berada di tangan mereka, salah satunya medali perak yang diraihnya saat menjadi runner-up Piala Afrika 2021. Selain itu, ada beberapa pasang sepatu bola dan TV, seperi dilaporkan Reuters, Rabu (15/3/2023). Pihak kepolisian akan mengembalikan barang-barang ini ke Salah.

Mesir yang diperkuat Salah dua kali menjadi runner up Piala Afrika, yakni pada 2017 dan 2021. Salah akan kembali beraksi untuk tim nasionalnya dalam dua pertandingan melawan Malawi di kualifikasi Piala Afrika, pertandingan kandang pada 24 Maret dan pertandingan tandang empat hari kemudian, seperti dikutip dari the South African.

Salah adalah pencetak gol terbanyak sepanjang masa Liverpool di Liga Primer Inggris dengan 129 gol setelah penampilan apiknya melawan Manchester United baru-baru ini. Rekor sebelumnya adalah 128 gol yang dicetak oleh Robbie Fowler. Salah telah mencetak 178 gol dalam 291 penampilan untuk Liverpool di semua kompetisi.

Ketajaman Salah dibutuhkan saat Liverpool sebentar lagi menghadapi Real Madrid pada leg kedua 16 besar Liga Champions di Santiago Bernabeu, Kamis (16/3/2023) mulai pukul 03.00 dini hari WIB. Liverpool harus menutup defisit tiga gol setelah tumbang 2-5 di Anfield pada leg pertama.

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement