Kamis 16 Mar 2023 18:13 WIB

Ini Dia Deretan Teknologi untuk Mendongkrak Bisnis

Lima tren teknologi yang bisa memberi pengalaman digital lebih baik pada pelanggan.

Red: Natalia Endah Hapsari
Acara Client Gathering PT Vads Indonesia menghadirkan 4 narasumber yang berpengalaman dan berkompeten di bidangnya
Foto: PT Vads Indonesia
Acara Client Gathering PT Vads Indonesia menghadirkan 4 narasumber yang berpengalaman dan berkompeten di bidangnya

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA---Kehadiran teknologi tak pelak kini tak terlepas dari aktivitas keseharian kita. Tak aneh bila akhirnya teknologi juga bisa dimanfaatkan untuk membantu menyelesaikan berbagai tugas dan pekerjaan, termasuk juga untuk urusan bisnis.

Saat ini kita pun mengenal beragam teknologi yang turut membantu memperlancar bisnis. Hal itu pula yang dilakukan oleh PT Vads Indonesia, perusahaan yang bergerak di bidang Business Process Outsourcing (BPO) dan Information and Communication Technology (ICT).

Baca Juga

Dalam acara Client Gathering 2023 dengan tema “The Future is Here: Improve your Contact Center in 2023”, PT Vads Indonesia mengungkap fokus pada pemanfaatan  teknologi untuk meningkatkan layanan contact center dan memberikan pengalaman digital yang lebih baik bagi para pelanggannya. 

Deddy Hermansyah, Chief Marketing and Sales Officer PT Vads Indonesia memaparkan riset dari Gartner dan Asosiasi BPO Asia Pasifik mengenai trending customer experience (CX) di masa yang akan datang, yaitu