Bihun Goreng Bu Sisca Soewitomo untuk Berbuka

Red: Indira Rezkisari

Jumat 17 Mar 2023 07:49 WIB

Beragam menu Indonesia khas rumahan tersaji dalam promo kuliner Kampoeng Ramadan di Restoran 1945 Fairmont Jakarta bersama Sisca Soewitomo. Foto: Republika/Indira Rezkisari Beragam menu Indonesia khas rumahan tersaji dalam promo kuliner Kampoeng Ramadan di Restoran 1945 Fairmont Jakarta bersama Sisca Soewitomo.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Nama Sisca Soewitomo seakan sinonim dengan hidangan rumah yang sedap. Setiap Ramadhan, legenda kuliner yang satu ini memiliki sejumlah menu rumahan yang wajib hadir di meja makannya.

Satu menu yang pasti ada setiap bulan puasa di rumah Sisca Soewitomo adalah bihun goreng. Meski sederhana namun Sisca mengatakan inilah kekuatan masakan rumahan. Rasanya yang familiar membuat bihun goreng selalu dirindukan saban Ramadhan tiba oleh anggota keluarganya.

Baca Juga

Ramadhan kali ini Sisca Soewitomo digandeng Hotel Fairmont Jakarta menggelar 'Kampoeng Ramadhan bersama Sisca Soewitomo' di Restoran 1945. Sejumlah menu yang biasa dimasak Sisca di rumah hadir bagi tamu-tamu Restoran 1945.

"Masakan ibu itu adalah masakan istimewa yang dimasak bagi anak dan keluarga lainnya," ujar Sisca, beberapa waktu lalu ketika ditemui Republika. Karena itu dia memilih berkolaborasi dengan membawa menu-menu yang biasa diraciknya setiap Ramadhan untuk keluarganya.

photo
Beragam menu Indonesia khas rumahan tersaji dalam promo kuliner Kampoeng Ramadan di Restoran 1945 Fairmont Jakarta bersama Sisca Soewitomo. - (Republika/Indira Rezkisari)

 

Menu tersebut di antaranya nasi kunyit, bihun goreng, tumis kecipir jamur, kering ubi, telur balado, ayam telur asin, cakalang rabe rica, serta tentunya aneka sambal dan kerupuk. "Cakalang ini kalau di rumah bisa diganti dengan masak pindang," terang dia.

Sementara Sisca mengatakan, telur balado adalah menu andalan ibu-ibu. "Kalau ini kan seperti masakan emergency ibu-ibu, ya. Kalau sudah kepepet tinggal menumis sambal terasi terus dicampur ke telur," sambung Sisca.

Sisca yang mendapat predikat Ratu Boga Indonesia ini mengatakan masakan Indonesia memang sangat beragam, kaya rasa, dan penuh warna. Sisca sendiri sejak kecil menggemari berbuka dengan hidangan rumahan terutama angsle untuk berbuka.

"Sejak kecil saya suka berbuka puasa dengan angsle karena rasanya yang menghatkan dan memiliki berbagai macam cita rasa dan tekstur dalam satu mangkuk. Dalam angsle, kuah santan jahe dipadukan dengan berbagai komponen yang lezat seperti ketan, kacang hijau, sagu mutiara, potongan roti dan ditaburi kacang. Sungguh nikmat” ujar Sisca.

photo
Beragam menu Indonesia khas rumahan tersaji dalam promo kuliner Kampoeng Ramadan di Restoran 1945 Fairmont Jakarta bersama Sisca Soewitomo. - (Republika/Indira Rezkisari)

Angsle juga menjadi salah satu menu yang akan tersaji di Restoran 1945. Berkonsep Kampung Ramadhan, Restoran 1945 mengajak pengunjung bernostalgia dengan masakan khas di kampung halaman.

"Kami sengaja membawa masakan khas Indonesia yang sudah jarang. Dan yang paling penting tentunya semua makanan disini terjamin halal, karena 1945 Restaurant sudah mendapatkan sertifikasi halal dari MUI,” sambung dia.

Direktur Komunikasi dan Pemasaran di Fairmont Jakarta, Malinda Yasmin, mengatakan Restoran 1945 khusus menyajikan hidangan berbuka puasa dengan cita rasa Nusantara. Restoran 1945 memiliki berbagai ruang makan privat yang dapat menampung dari 6 sampai 30 orang.

Buka puasa prasmanan di Restoran 1945 setiap hari selama bulan Ramadhan dengan harga mulai dari Rp 550.000 plus plus per orang. Sementara, bagi Anda yang ingin mengeksplorasi cita rasa

hidangan internasional khususnya Timur Tengah, berbagai menu favorit dan unik dapat dicicipi di Spectrum Restaurant juga di Fairmont Jakarta.

photo
Beragam menu Indonesia khas rumahan tersaji dalam promo kuliner Kampoeng Ramadan di Restoran 1945 Fairmont Jakarta bersama Sisca Soewitomo. - (Republika/Indira Rezkisari)

Terpopuler