Sabtu 18 Mar 2023 09:03 WIB

Sebanyak 5,8 Juta Pemudik Diprediksi Masuk DIY pada Lebaran 2023

Jumlah pemudik tersebut mengalami kenaikan dibandingkan Lebaran tahun lalu.

Red: Fernan Rahadi
 Arus Mudik Lebaran (ilustrasi)
Foto: Republika/ Yasin Habibi
Arus Mudik Lebaran (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA -- Dinas Perhubungan Daerah Istimewa Yogyakarta menyebutkan sebanyak 5,8 juta pemudik diperkirakan memasuki wilayah DIY pada momentum Lebaran 2023.

"Untuk DIY diperkirakan 5,8 juta pemudik. Mayoritas menggunakan sepeda motor dan mobil pribadi," kata Kepala Dinas Perhubungan DIY Ni Made Dwipanti Indrayanti saat dihubungi di Yogyakarta, Jumat (17/3/2023).

Dari jutaan pemudik yang bakal memasuki DIY tersebut, menurut dia, yang menggunakan sepeda motor diperkirakan mencapai 20,3 persen atau 1,2 juta orang, sedangkan mobil pribadi 22,07 persen atau 1,3 juta orang.

"Kalau yang lainnya kombinasi ada yang menggunakan bus, truk dan moda transportasi lainnya," kata dia.