Kamis 23 Mar 2023 14:20 WIB

AS Bantah Kapal Militernya Diusir Cina di Laut Cina Selatan

Cina mengklaim telah mengusir kapal perusak AS di Kepulauan Paracel

Rep: Kamran Dikarma/ Red: Esthi Maharani
Amerika Serikat (AS) membantah kabar yang menyebut kapal militernya telah diusir Cina di Laut Cina Selatan. Kapal yang dimaksud adalah USS Milius.
Foto: EPA-EFE/MC3 Jason Tarleton
Amerika Serikat (AS) membantah kabar yang menyebut kapal militernya telah diusir Cina di Laut Cina Selatan. Kapal yang dimaksud adalah USS Milius.

REPUBLIKA.CO.ID, WASHINGTON – Amerika Serikat (AS) membantah kabar yang menyebut kapal militernya telah diusir Cina di Laut Cina Selatan. Kapal yang dimaksud adalah USS Milius.

“USS Milius sedang melakukan operasi rutin di Laut Cina Selatan dan tidak diusir. AS akan terus terbang, berlayar, dan beroperasi di mana pun hukum internasional mengizinkan,” kata Armada ke-7 Angkatan Laut AS dalam sebuah pernyataan, Kamis (23/3/2023).

Sesaat sebelum pernyataan itu dirilis, militer Cina menyampaikan, pihaknya telah memantau dan mengusir kapal perusak AS yang secara ilegal memasuki perairan di sekitar Kepulauan Paracel di Laut Cina Selatan. Mereka mengatakan, tindakan kapal AS merusak stabilitas di kawasan tersebut.

“Pasukan teater akan mempertahankan keadaan siaga tinggi setiap saat serta mengambil semua tindakan yang diperlukan untuk secara tegas menjaga kedaulatan dan keamanan nasional serta perdamaian dan stabilitas di Laut Cina Selatan,” kata juru bicara Komando Teater Selatan China Tian Junli.