Ahad 26 Mar 2023 06:54 WIB

12 Menu Andalan Talaga Sampireun Menteng

Talaga Sampireun hadir di Menteng, Jakarta Pusat.

Rep: Desy Susilawati/ Red: Reiny Dwinanda
Restoran Teaaga Sampireun buka di kawasan Jalan Kramat Kwitang, Menteng, Jakarta Pusat.
Foto: Republika/Desy Susilawati
Restoran Teaaga Sampireun buka di kawasan Jalan Kramat Kwitang, Menteng, Jakarta Pusat.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Talaga Sampireun Menteng, Jakarta Pusat hadir sebagai restoran yang menawarkan nuansa pedesaan di tengah kota. Restoran ini juga menawarkan aneka masakan nusantara untuk pelanggannya.

Menu apa saja yang wajib dicoba di restoran ini? Corporate Chef Talaga Sampireun, Giyatno Gunardi, mengatakan semua menu di restorannya adalah menu andalan. Berikut 12 menu yang dia rekomendasikan:

Baca Juga

1. Gurame terbang

Chef Giyatno mengatakan menu yang paling banyak dicari adalah gurame terbang. Gurame terbang sangat disukai para pengunjung karena ikan gurame yang memiliki tekstur daging yang padat dan digoreng sampai kering dan dalam penyajiannya ditemani dengan sambal terasi khas Talaga Sampireun yang memberikan pengalaman lengkap dalam menikmati hidangan daerah khas Sunda.

photo
Menu gurame terbang di restoran Talaga Sampireun. Restoran ini buka di kawasan Jalan Kramat Kwitang, Menteng, Jakarta Pusat. - (Republika/Desy Susilawati)

Guramenya digoreng kering sehingga sangat garing ketika dimakan. Bahkan, sampai ke tulang dan bagian kepala sangat nikmat jika digigit. Guramenya pun tidak bau lumpur ketika disantap.

2. Patin pepes bambu

Ada pula patin pepes bambu asal dari Kalimantan. Ini adalah ikan patin yang dipepes didalam bambu dan dibungkus daun pisang. Patin ini telah dibumbui aneka rempah, rasanya nikmat dan menggugah selera.

3. Ayam betutu

Menu lainnya ada ayam betutu asli dari Bali yang disajikan lengkap dengan plecing kangkung yang rasanya sedikit pedas.

4. Cumi dan udang bakar madu

photo
Udang bakar di Talaga Sampireun, restoran yang buka di kawasan Jalan Kramat Kwitang, Menteng, Jakarta Pusat. - (Republika/Desy Susilawati)

Menu lain yang tak boleh Anda lewatkan adalah cumi dan udang goreng madu. Rasanya enak, bumbunya meresap hingga ke dalam daging udang dan cuminya.

5. Iga garang asam

Menu lain yang wajib Anda coba adalah iga garang asem. Daging iganya lembut dan mudah lepas dari tulang iganya. Rasa kuahnya segar, asam, dan ada sedikit manis.

6. Nasi liwet

Untuk pilihan nasi mereka menyediakan aneka macam nasi, diantaranya nasi liwet dan nasi timbel. Nasi liwet disini rasanya gurih dan nikmat dengan topping ikan teri yang gurih.

7. Aneka sambal

Jangan lupa pesan sambal ya! Di sini ada aneka macam sambal, sebut saja sambal mangga, sambal terasi, sambal dadak, hingga sambal gledek. Namun, bagi pecinta makanan pedas, sambal di Talaga Sampireun Menteng terasa kurang pedas.

8. Tumis bunga pepaya

Untuk sayuran, di sini ada aneka macam menu. Yang wajib dicoba adalah tumis bunga pepaya. Tumis bunga pepaya khas Manado ini rasanya enak apalagi jika dipadankan dengan nasi panas dan sambal.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement