Sabtu 25 Mar 2023 15:39 WIB

Pemprov Jabar Mulai Siapkan Jalan untuk Mudik Lebaran 2023

Bupati dan wali kota diminta memantau jalan yang perlu diperbaiki.

Rep: Shabrina Zakaria/ Red: Ani Nursalikah
Sejumlah kendaraan yang didominasi pemudik melintas di jalur Pantura Karawang, Jawa Barat, Ahad (8/5/2022). Pemprov Jabar Mulai Siapkan Jalan untuk Mudik Lebaran 2023
Foto: ANTARA/M Ibnu Chazar
Sejumlah kendaraan yang didominasi pemudik melintas di jalur Pantura Karawang, Jawa Barat, Ahad (8/5/2022). Pemprov Jabar Mulai Siapkan Jalan untuk Mudik Lebaran 2023

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR -- Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat segera menyiapkan jalan yang akan digunakan sebagai jalur mudik Lebaran. Hal itu sudah dikomunikasikan dengan Dinas Perhubungan (Dishub) Provinsi Jawa Barat dan Dishub Kabupaten/Kota.

Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum meminta untuk jalur-jalur mudik segera dipersiapkan. Di antaranya dengan memperbaiki jalan rusak sesuai dengan kepemilikannya.

Baca Juga

“Jalan milik kabupaten, tolong para bupati dan wali kota bisa memantau mana yang kira-kira yang bisa dilaksanakan perbaikan. Karena jalan itu memang dijadikan fokus masyarakat mudik,” kata Uu di Kota Bogor, Sabtu (25/3/2023).

Uu menjelaskan, Jawa Barat meripakan provinsi yang memiliki tempat lintasan terbanyak untuk mudik di tingkat nasional. Meski demikian, ada jalan yang berstatus jalan milik kabupaten/kota, provinsi, dan nasional.

Di samping itu, Jawa Barat juga merupakan tempat kedatangan warga dari berbagai daerah. Diperkirakan, jutaan orang bisa datang dari luar kota ke Jawa Barat hntuk merayakan Hari Raya Idul Fitri.

Uu pun meminta pada masyarakat melakukan persiapan mudik sebaik mungkin. Salah satunya, para pengendara motor, menurut Uu, sebaiknya mengikuti program mudik pemerintah.

“Oleh karena itu persiapan harus sematang mungkin. Saya berharap kepada masyarakat, persiapan segalanya terutama kendaraan. Diusahakan kalau ada program pemerintah yang punya kendaraan khususnya motor, bisa ikut pemerintah,” katanya.

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement